Liga Indonesia

Pelatih Asal Brasil Tak Masalah Batal Debut bareng Arema FC pada Liga 1 2021

Selasa, 9 Februari 2021 08:20 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Pipit Puspita Rini
© Ian Setiawan/INDODPORT
Pelatih baru Arema FC, Carlos Carvalho De Oliviera. Copyright: © Ian Setiawan/INDODPORT
Pelatih baru Arema FC, Carlos Carvalho De Oliviera.

INDOSPORT.COM - Carlos Carvalho De Oliveira mengaku tidak masalah jika keinginannya merasakan debut sebagai Pelatih Arema FC pada kompetisi Liga 1 musim 2021 batal terlaksana.

Sejauh ini, harapannya mendapat opsi perpanjangan kontrak masih buram. Di sisi lain, klub berlogo kepala singa juga belum merencanakan untuk memberi perpanjangan kontrak kepada pelatih Brasil iyang habis pada Februari ini.

"Simpel saja sebenarnya. Jika klub enggan menggunakan saya (sebagai pelatih), maka saya akan pergi," ujar Carlos Carvalho De Oliveira.

"Dan itu bukan hal yang mengejutkan dalam dunia sepak bola profesional saat ini. Banyak juga pemain internasional yang pindah klub," kata dia lagi.

Dalam perjalanan 20 kariernya sebagai pelatih, Carlos memang sudah malang melintang di sejumlah negara. Indonesia adalah negara kedua di Asia Tenggara yang disinggahinya, setelah membesut Becamex Binh Duong di Liga Vietnam.

"Bagi saya maupun klub, ini adalah awal dari proses. Sebuah kehormatan bagi saya pernah mengecap pengalaman di sini," kata dia.

Eks manajer scout Kashima Antlers itu sejauh ini juga belum memastikan kelanjutan kariernya. Dia mengaku ada dua klub asal Asia yang sudah mengirimkan tawaran.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom