Bola Internasional

Marc Klok Prediksi Bagus Kahfi Bakal Tampil di Liga Belanda pada 2023

Selasa, 9 Februari 2021 09:45 WIB
Penulis: Martini | Editor: Pipit Puspita Rini
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Pesepak bola kelahiran Belanda yang memegang paspor Indonesia, Marc Anthony Klok, memberi prediksi kalau Bagus Kahfi akan tampil di Liga Belanda dalam dua tahun ke depan.

Amiruddin Bagus Kahfi akhirnya mengikat kontrak profesional dengan klub sepak bola asal Belanda, FC Utrecht, Jumat (05/02/21). Ia mendapat kontrak selama 18 bulan, dan opsi perpanjangan hingga dua tahun.

Hanya saja, Bagus Kahfi tidak bergabung dengan Jong Utrecht yang main di Eerste Divisie atau kasta kedua Liga Belanda. Ia justru bermain untuk tim FC Utrecht U-18, yang berstatus sebagai akademi milik klub.

Akademi ini diharapkan bisa menjadi wadah bagi Bagus Kahfi untuk membuktikan dirinya mampu bersaing dengan pemain Eropa, dan suatu saat dipromosikan ke Jong Utrecht, atau justru akan unjuk gigi di kasta tertinggi.

"Saya ingin bermain sebanyak mungkin di Utrecht dan mencetak banyak gol. Saya juga harus bekerja keras lebih dari yang lainnya. Tidak ada yang mudah buat itu, tapi saya yakin saya bisa," ujar Bagus Kahfi.

Mendengar pernyataan itu, Marc Klok pun mendorong Bagus Kahfi agar mengusung target tinggi selama menimba ilmu di Eropa. Ia berharap striker 19 tahun itu bisa promosi ke tim senior FC Utrecht pada 2023.

"Kamu harus set-up target kamu sendiri. Saya tulis dua tahun dari hari ini, kamu main di Eredivisie, ini jadi target kamu," dukung Marc Klok dalam tayangan video YouTube berjudul Pursuing a Dream di kanal miliknya.

Selain Marc Klok, beberapa pemain sepak bola kelahiran Belanda yang merumput di Indonesia juga turut mendukung karier Bagus Kahfi bersama FC Utrecht, seperti Stefano Lilipaly, Irfan Bachdim, dan Raphael Maitimo.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom