INDOSPORT.COM - Berikut prediksi pertandingan pekan ke-19 kompetisi Serie A Liga Italia 2020-2021 antara tuan rumah AS Roma vs Spezia.
Pertandingan pekan ke-19 Serie A Liga Italia antara AS Roma vs Spezia bakal tersaji di Stadio Olimpico, Sabtu (23/1/21) pukul 21.00 WIB.
Duel tersebut diprediksi akan berjalan sangat panas dan seru mengingat AS Roma mengusung misi balas dendam atas Spezia.
Bagaimana tidak, mereka baru saja bersua di babak 16 besar Coppa Italia pada Rabu (20/1/21). Bermain di kandang sendiri, Giallorossi malah dibabat dengan skor 2-4.
-Kedua tim sebenarnya sempat bermain imbang 2-2 hingga waktu normal. Namun saat dilanjutkan ke babak tambahan waktu, Henrikh Mkhitaryan dkk kebobolan dua gol.
Dalam laga tersebut, AS Roma memang sengaja melakukan rotasi di lini depan seperti mencadangkan bomber andalan Edin Dzeko. Pelatih Paulo Fonseca baru memasukan Dzeko pada menit ke-90 menggantikan Borja Mayoral.
-Jelang bersua di Serie A Liga Italia, diprediksi pemain asal Bosnia-Herzegovina itu akan dimainkan sebagai starter demi menggempur pertahanan Spezia sejak menit awal.
Kemudian Henrikh Mkhitaryan diprediksi masih menjadi andalan di lini tengah Giallorossi. Belajar dari pengalaman, Roma harus waspada dengan winger berusia 29 tahun bernama Ricardo Saponara.
Saat bersua di babak 16 besar Coppa Italia, Ricardo Saponara menjadi pahlawan kemenangan Spezia atas AS Roma karena berhasil meyumbang dua gol.
Di klasemen Liga Italia, kini Spezia masih terjebak di posisi ke-13 dengan koleksi 18 poin dari 18 pertandingan. Sementara itu, AS Roma berada di posisi keempat klasemen dengan koleksi 34 poin dari 18 laga.
Prediksi Susunan Pemain:
AS Roma (3-4-2-1): Pau Lopez, Ibanez, Chris Smalling, Gianluca Mancini, Lucas Spinazzola, Jordan Veretout, Gonzalo Villar, Rick Karsdorp, Henrikh Mkhitaryan, Luca Pellegrini, Edin Dzeko.
Pelatih: Paulo Fonseca.
Spezia (4-3-3): Titas Krapikas; Luca Vignali, Martin Erlic, Ardian Ismajli, Juan Ramos; Alessandro Deiola, Leo Sena, Giulio Maggiore; Kevin Agudelo, Andery Galabinov, Ricardo Saponara.
Pelatih: Vincenzo Italiano.
Player to Watch
Henrikh Mkhitaryan (AS Roma)
Gelandang berusia 32 tahun ini menjadi pemain tersubur sementara AS Roma musim ini. Ia bahkan mengungguli koleksi gol dari Edin Dzeko dan Jordan Veretout.
Ricardo Saponara (Spezia)
Winger berusia 29 tahun ini harus mendapatkan perhatian khusus barisan belakang AS Roma. Saat bersua di 16 besar Coppa Italia, ia sukses mengoyak gawang Roma dua kali.
5 Pertandingan Terakhir AS Roma
15/01/21: Lazio vs AS Roma 3-0
10/01/21: AS Roma vs Inter 2-2
06/01/21: Crotone vs AS Roma 1-3
03/01/21: AS Roma vs Sampdoria 1-0
24/12/20: AS Roma vs Cagliari 3-2
5 Pertandingan Terakhir Spezia
16/01/21: Torino vs Spezia 0-0
11/01/21: Spezia vs Sampdoria 2-1
06/01/21: Napoli vs Spezia 1-2
03/01/21: Spezia vs Verona 0-1
23/12/20: Spezia vs Genoa 1-2
Head to Head
16/12/15: AS Roma vs Spezia 0-0
20/1/2021): AS Roma vs Spezia 2-4
Prediksi Indosport
AS Roma (40%)
Imbang (30%)
Spezia (30%).
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom