INDOSPORT.COM – AC Milan dikabarkan telah menyiapkan 15 juta euro (Rp257,2 miliar) dan akan segera meresmikan kedatangan bintang Schalke 04 ke San Siro.
Krisis lini belakang yang mereka alami menyusul cederanya Simon Kjaer membuka mata AC Milan jika mereka butuh tambahan pemain untuk menjaga kedalaman di lini pertahanan mereka.
Kabarnya AC Milan segera mendatangkan pemain baru yang diproyeksikan bakal menambah kedalaman pemain di jantung pertahanan mereka.
Laporan dari MilanNews menyebutkan jika AC Milan telah menjatuhkan pilihannya pada Ozan Kabak. Sosok bek tangguh Turki andalan Schalke 04.
-Tak tanggung-tanggung, dana senilai 15 juta euro (Rp257,2 miliar) plus bonus-bonus lainnya telah AC Milan siapkan demi kedatangan Ozan Kabak ke San Siro.
Kabak sendiri merupakan pilihan pertama Paolo Maldini dan Ricky Massara selaku juru transfer AC Milan. Bek yang juga menjadi incaran Liverpool tersebut kabarnya bakal merapat ke San Siro di bursa transfer musim dingin bulan Januari mendatang.
-Belum ada respon dari Schalke 04 terkait tawaran menggiurkan yang sudah dilayangkan oleh AC Milan ini. Tawaran yang kemungkinan besar akan diterima oleh The Royal Blues, mengingat mereka sedang berada dalam situasi finansial yang sulit karena pandemi Covid-19.
Saat ini AC Milan berada di puncak klasemen sementara Serie A Italia 2020/21 dengan raihan 26 poin. Terpaut 5 poin dari Inter Milan di posisi ke-2.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom