Liga Spanyol

3 Pemain yang Harus Segera Dibeli Real Madrid

Rabu, 18 November 2020 20:43 WIB
Editor: Juni Adi
© Alex Caparros/Getty Images
Selebrasi pemain Real Madrid rayakan gol pertama timnya dalam pertandingan La Liga Santander antara FC Barcelona dan Real Madrid di Camp Nou, Sabtu (24/10/2020) di Barcelona, ​​Spanyol. Copyright: © Alex Caparros/Getty Images
Selebrasi pemain Real Madrid rayakan gol pertama timnya dalam pertandingan La Liga Santander antara FC Barcelona dan Real Madrid di Camp Nou, Sabtu (24/10/2020) di Barcelona, ​​Spanyol.

INDOSPORT.COM - Tidak aktif di bursa transfer musim panas 2020 kemarin tampaknya menjadi problematika untuk Real Madrid dan masa depan Zinedine Zidane sebagai pelatih kini di ujung tanduk.

Baru memasuki pekan ke-9 kompetisi Liga Spanyol 2020/21, Real Madrid bisa dibilang masih jauh dari inkonsistensi. Bahkan badai cedera membuat penampilan mereka compang-camping di semua kompetisi sejauh musim ini.

Dengan semua masalah yang menghantui, nampaknya pemilik 13 gelar Liga Champions itu memerlukan beberapa pemain anyar untuk didatangkan.

Bahkan di bursa transfer musim dingin mendatang, mereka sudah seharusnya membuat gebrakan.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Langsung saja, berikut 3 pemain yang harus segera dibeli Real Madrid jika ingin tetap bersaing meraih gelar juara La Liga Spanyol dan Liga Champions musim ini.

1. Kylian Mbappe

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Urutan pertama ada nama Kylian Mbappe yang memang diincar beberapa klub besar Eropa, salah satunya memang Real Madrid. Eden Hazard yang tak kunjung bersinar membuat Los Blancos tidak mempunyai sosok penyerang haus gol usai ditinggal Cristiano Ronaldo.

Karakter Kylian Mbappe pun dinilai sangat cocok menggantikan sosok Ronaldo di Santiago Bernabeu. Bahkan menurut Marca, prioritas Florentino Perez di bursa transfer musim dingin adalah mendatangkan Mbappe.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Mbappe sendiri saat ini hanya menyisakan satu setengah tahun dalam kontraknya di PSG. Tentu saja, harga tidak jadi masalah untuk Real Madrid, apalagi mengingat mereka pasif di bursa transfer musim panas 2020 kemarin.

2. Paul Pogba

Paul Pogba saat ini tengah melalui masa kelam dalam perjalanan karirnya bersama Manchester United. Dirinya kerap kali cuma jadi penghangat bangku cadangan oleh Ole Gunnar Solskjaer.

Dengan keberadaan Zinedine Zidane dan gaya bermain Real Madrid, Pogba dinilai akan menemukan titik kebangkitan di Santiago Bernabeu.

Baru-baru ini, media Spanyol bernama AS juga sudah melaporkan bahwa Real Madrid coba mewujudkan keinginan Zidane untuk memiliki Pogba dalam skuatnya. Sangat cocok untuk jadi pengganti motor serangan mereka, Luka Modric.

3. Erling Haaland

Karim Benzema memang masih diandalkan di lini serang Real Madrid, tapi usia tidak berbohong. Sudah 33 tahun, nampaknya Los Blancos harus segera mencari penggantinya, dan Erling Haaland target yang sangat cocok.

Haaland sendiri mencuat sebagai striker ganas bersama Borussia Dortmund. Dia kerap kali jadi momok bagi barisan pertahanan lawan, baik di Bundesliga Jerman atau pun Liga Champions.

Bahkan menurut laporan dari Marca, striker Timnas Norwegia itu memang sudah masuk radar manajemen Real Madrid. Kita tunggu saja, apakah Erling Haaland bakal berseragam La Real?

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom