INDOSPORT.COM - General Manager Arema FC, Ruddy Widodo menyampaikan keinginan agar format kompetisi Liga 1 tidak perlu diubah, saat kembali berlanjut pada Februari tahun 2021 mendatang.
Menurutnya, ada landasan rasional dibalik keinginan itu. Dengan asumsi situasi kembali normal, maka ada cukup waktu bagi PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) sebagai operator kompetisi, untuk merampungkan Liga 1 sebagaimana mestinya.
"Prediksi kami, bahwa (lanjutan) kompetisi ini akan digelar selama lima bulan. Kami ingin dan berharap format kompetisi tidak berubah," ujar Ruddy Widodo.
Itu artinya, format Liga 1 tetap menggunakan sistem pertandingan secara penuh. Yaitu masing-masing tim tetap bertanding dalam 34 pekan, dengan 17 laga diantaranya berstatus home dan 17 lainnya away.
Sedangkan Arema FC dan tim lainnya sejauh ini sudah merampungkan 3 pekan awal kompetisi. Sehingga, masih ada 31 laga sisa alias potensi 93 poin yang bisa diperjuangkan secara maksimal.
"Menurut saya, itu jauh lebih baik daripada format kompetisi diubah," manajer kelahiran Madiun berusia 49 tahun itu menambahkan.
Sewaktu masih dibesut Mario Gomez, Arema FC bertengger di urutan ke-12 klasemen sementara Liga 1. Tiga angka dihasilkan Johan Ahmat Farizi dkk, berupa kemenangan 2-0 atas Tira Persikabo (02/03/20), serta kalah 1-2 menjamu Persib Bandung (08/03/20) dan 0-2 di markas PSIS Semarang (14/03/20) lalu.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom