INDOSPORT.COM - Manajemen Barito Putera nampaknya tidak ingin kehilangan kapten Timnas Indonesia U-19, David Maulana. Tim Laskar Antasari ingin memperpanjang kontrak gelandang potensial itu, menyusul ada rumor dipantau klub Eropa.
Manajer Barito Putera, Mundari Karya mengakui ada rumor klub lain yang tertarik dengan David. Namun, hingga saat ini belum ada tawaran resmi yang diterima dan Barito sedang berusaha memperpanjang kontrak pemain 18 tahun itu.
"Belum nyampe ke manajemen (tawaran klub lain) dan dalam waktu dekat kami sudah ada kontak dengan bapanya David kemungkinan saya yang ke Medan," ujarnya.
Mundari menyatakan David Maulana bersama beberapa pemain muda lain, merupakan proyek jangka panjang Barito. Karenanya, tim tidak ingin kehilangan pemain potensialnya.
Jika ada klub luar atau klub Indonesia lain yang tertarik dengan David Maulana dan kawan-kawan, Barito Putera ingin diselesaikan secara profesional.
"Kami pagari masalah David, Bagas Kaffa dan pemain lain. Jadi prinsipnya, Garuda Select mohon mengerti karena kami juga punya rencana besar untuk pemain muda ini. Kami juga ingin bangun tim Barito Putera," kata Mundari Karya.
"Kontrak david sampai Januari nanti, jadi pertemuan nanti juga bahas masalah kontraknya. Tapi paling penting dari Garuda Select atau siapa pun yang mau rekrut pemain Barito, harus mengerti juga program kami buat di kompetisi nanti," pungkasnya.
Sementara itu, David Maulana belum memberikan jawaban apapun soal masa depannya. Ia menyatakan masih fokus bersama Timnas Indonesia U-19 yang akan tampil di Piala Asia U-19 dan Piala Dunia U-20 2021.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom