INDOSPORT.COM - Legenda Manchester United, Ryan Giggs mengatakan bahwa Setan Merah harus menunggu setidaknya dua dekade lagi untuk juara Liga Inggris.
Manchester United merupakan tim tersukses di Liga Inggris dengan total 20 trofi. Sayangnya sejak kepergian Sir Alex Ferguson, The Red Devils tak mampu mengulang kesuksesan di liga domestik.
Terakhir kali Manchester United menempati posisi teratas Liga Inggris, yaitu pada musim 2012/13. Sudah beberapa pelatih menggantikan peran Ferguson, tapi mereka selalu gagal mempersembahkan gelar.
Bahkan saat ini persaingan juara masih disebut mustahil. Ryan Giggs mengatakan bahwa Setan Merah mungkin bisa juara lagi 20 tahun mendatang.
-"100 persen bisa (butuh 10 tahun Manchester United memenangkan liga). Bisa 15 atau 20 tahun sebelum Anda menyadarainya, terutama jika Klopp dan Guardiola bertahan lebih lama karena mereka punya sumber daya dan pemain yang jelas," ucap Giggs dikutip dari Sportsmole.
"Saya pikir kami harus melihat Liverpool. Terakhir kali mereka memenangkannya, mereka berpikir bakal segera memenangkannya lagi. Bahkan Klopp, butuh empat setengah tahun untuk memenangkannya," imbuhnya.
-Lebih lanjut, Giggs mengatakan bahwa pemain yang datang ke Old Trafford tidak serta merta bisa berdampak besar untuk membawa tim jadi juara. Namun, hal itu membutuhkan waktu.
Di awal musim 2020/21, Manchester United pun masih belum tampil konsisten. Mereka kini masih tertahan di posisi ke-15 dengan mengumpulkan 7 poin dari 5 pertandingan.
Saat ini, Manchester United sedang mempersiapkan diri untuk bigmatch melawan Arsenal yang dijadwalkan pada Minggu (01/11/20) malam WIB.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom