INDOSPORT.COM - Setelah sempat vakum dari dunia kepelatihan Serie A Liga Italia, Massimiliano 'Max' Allegri berpotensi gabung AS Roma. Tak cuma itu, tiga bintang Juventus ini juga berpotensi membelot bersamanya.
Siapa yang tak kenal dengan Allegri? Juru latih berusia 53 tahun ini dikenal akan spesialisnya menukangi berbagai klub besar Negara Pizza. Sebut saja Sassuolo, Cagliari, AC Milan, dan tentu saja juara bertahan liga domestik, Juventus.
Ketika berkarier bareng Si Nyonya Tua, pelatih asal Italia ini berhasil sumbangkan banyak trofi bergengsi, salah satunya ialah lima kali titel Serie A Liga Italia. Selama lima tahun masa baktinya Juve pun perkasa dengan persentase kemenangan 70 persen.
Tak heran berkat jerih payahnya itu, Juventus kian memiliki nama besar sehingga sukses menggaet banyak pemain hebat seperti Cristiano Ronaldo, Paulo Dybala, Gonzalo Higuain, dan Alvaro Morata. Sayangnya gara-gara urung menangkan Liga Champions, ia harus mundur.
-Ya, walaupun bisa buat Bianconeri perkasa di liga lokal, gara-gara masalah ini Allegri tak memiliki tempat bernaung. Klub bermarkas di Allianz Stadium ini pun main takdir dengan kedatangan Maurizio Sarri dan kini malah berganti ke pelatih anyar, Andrea Pirlo.
Setelah sempat lenyap, kini Max Allegri dirumorkan tengah putuskan untuk membangkitkan gairah kepelatihannya sekali lagi dengan gabung AS Roma. Seperti dikutip Football Italia, negosiasi mendalam sudah terjalin dengan pemilik klub, Friedkin Group.
-Mengingat Paulo Fonseca tak kunjung buat Serigala Ibukota mengganas, sosok Allegri pun difavoritkan untuk segera menggantikannya.
Kedatangan Max Allegri ini tak cuma akan merusak tatanan Serie A Liga Italia, melainkan juga buat beberapa pemain bintang tergiur bermain bersamanya, tidak terkecuali tiga bintang Juventus ini yang berpotensi bisa dibajak untuk gabung AS Roma.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom