Liga Indonesia

Jelang Liga 1 2020, Widodo Masih Belum Puas dengan Lini Depan Persita

Minggu, 20 September 2020 11:35 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Herry Ibrahim
© Media Officer Persita
Uji coba Persita vs Bhayangkara FC di Stadion Sport Center, Kelapa Dua, Tangerang, Sabtu (19/09/20). Copyright: © Media Officer Persita
Uji coba Persita vs Bhayangkara FC di Stadion Sport Center, Kelapa Dua, Tangerang, Sabtu (19/09/20).

INDOSPORT.COM - Persita Tangerang meraih hasil positif dalam masa persiapan menuju bergulirnya kembali Liga 1 2020. Laskar Cisadane itu berhasil menang ketika beruji coba menghadapi Bhayngkara FC.

Bermain di Stadion Sport Center, Kelapa Dua, Tangerang, Persita Tangerang berhasil menang dengan skor tipis 1-0. Kemenangan ini memang menjadi modal berharga Persita menjelang tampil di Liga 1 2020.

Namun meski meraih kemenanga, pelatih Persita Tangerang, Widodo C Putro tak mau cepat berpuas diri. Baginya ia melihat masih ada beberapa catatan yang masih harus ia benahi.
 
Dimana yang menjadi bahan evaluasi ia antara lain lini depan. Dia berharap kesalahan tersebut dapat dibenahi ketika sebelum Liga 1 berjalan.

“Saat kita menyerang itu ada beberapa yang memang pergerakan pemain yang belum sepemahaman," ucap Widodo.

"Taktikal dalam menyerang. Itu yang akan terus kita perbaiki nanti,” tambah mantan pelatih Bali United ini.

Seperti diketahui ini menjadi laga uji coba perdana Persita Tangerang menuju Liga 1 2020. PT Liga Indonesia Baru selaku operator sendiri sudah menjadwalkan Liga 1 2020 kembali bergulir pada 1 Oktober mendatang.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom