Bursa Transfer

Puji Chelsea, Ferdinand Kritik Gerak Manchester United di Bursa Transfer

Sabtu, 19 September 2020 09:22 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Arum Kusuma Dewi
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Legenda Manchester United, Rio Ferdinand memberikan kritikan terhadap pergerakan Setan Merah di bursa transfer musim panas ini.

Rio Ferdinand merasa prihatin melihat ketimpangan yang terjadi antara Chelsea dan Manchester United di bursa transfer. Seperti yang telah diketahui, tim berjuluk The Blues itu sangat agresif mendatangkan pemain musim ini.

The Blues tercatat sudah menggaet tujuh pemain baru yakni Hakim Ziyech, Timo Werner, Kai Havertz, Ben Chilwell, Malang Sarr, Thiago Silva, dan Xavier Mbuyamba.

Chelsea bahkan digadang-gadang masih akan menambah satu pemain baru lagi sebelum jendela transfer ditutup. The Blues telah menyetujui kesepakatan dengan Edouard Mendy, pemain Rennes tetapi itu belum resmi dibuat oleh klub.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Sementara itu, Manchester United justru hanya mendatangkan satu pemain yakni Donny van de Beek. Keputusan tersebut membuat Rio Ferdinand terpancing untuk memberikan kritikan.

"Frank telah merekrut pemain secara normal. Sangat berbeda bila dibandingan dengan Manchester United. Tidak ada ribut-ribut soal transfer di sana. Hal itulah yang membuatku dan para penggemar Manchester United merasa frustrasi," ujar Ferdinand dilansir dari Sportskeeda.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

"Sancho sudah dibicarakan jadi incaran sejak beberapa bulan lalu. Tapi sampai sekarang belum terwujud. Saya tidak berbicara transfer itu hal yang mudah tetapi Chelsea telah membuktikan bahwa kesepakatan bisa terjadi jika Anda menaruh dana dengan cara yang tepat," sambungnya lagi.

Impian Manchester United untuk mendatangkan Jadon Sancho agaknya akan menjadi isapan jempol belaka lantaran Borussia Dortmund bersikeras tidak akan menjual pemain asal Inggris tersebut pada musim panas ini.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom