INDOSPORT.COM - Pelatih asal Argentina yang juga mantan pemain Perseman Manokwari, Carlos Alberto Gomez, memberikan sanjungannya kepada bintang Timnas U-19, Braif Fatari. Bahkan, dirinya tidak sungkan menyandingkan Braif dengan Javier Pastore.
Seperti kita ketahui sebelumnya, Timnas Indonesia U-19 menutup training camp di Kroasia dengan menjalani laga ujicoba ketiga. Setelah di kedua pertandingan sebelumnya menghadapi Bulgaria dan Kroasia, kini Garuda Muda menjajal tim asal Asia, yakni Arab Saudi pada Jumat (11/09/2020) lalu.
Pada laga tersebut, muncul nama Braif Fatari yang sukses memikat para pencinta sepak bola Tanah Air. Pasalnya, ia berhasil menyelamatkan wajah Timnas Garuda Nusantara usai sebelumnya tertinggal 0-3, menjadi 3-3. Golnya di menit ke-84 berhasil membuat hasil akhir pertandingan tersebut menjadi imbang.
Tak ayal, pemain Persija Jakarta itu pun langsung menjadi sorotan Carlos Alberto Gomez. Remaja kelahiran Manado, 15 Juli 2020 ini mengingatkannya pada sosok Javier Pastore.
"Saya telah melihat sejak lama, kalau Braif Fatari adalah masa depan yang hebat untuk Indonesia. Dia memiliki keterikatan yang bagus antara kaki dan pikirannya. Saya langsung teringat dengan Javier Pastore ketika melihatnya," ucapnya kepada INDOSPORT.
Selain itu, Carlos Alberto Gomez juga memberikan sebuah saran kepada Indonesia untuk menambahkan kompetisi di level pertama. Hal ini bertujuan untuk membuat karakter dan kecerdasan pemain muda Indonesia tersebut berkembang.
"Saya percaya bahwa menambahkan kompetisi di level pertama, akan membuat karakter dan kecerdasan mereka (pemain Timnas Indonesia U-19) tumbuh saat mengambil keputusan di atas lapangan," tambahnya.
"Saya percaya bahwa itu adalah kebijakan yang harus diadopsi oleh PSSI seiring pertumbuhan pemain tim nasionalnya. Membawa mereka ke Argentina akan mendapatkan pengalaman persaingan yang nyata," ajaknya.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom