INDOSPORT.COM - Manchester United mengonfirmasi kehadiran tiga pemain baru, termasuk Marc Jurado dan Alvaro Fernandez dari duo klub raksasa Spanyol, Barcelona dan Real Madrid.
Sempat pasif di bursa transfer musim panas ini, Manchester United akhirnya mulai bergerak untuk mendatangkan pemain baru. Setan Merah resmi memboyong gelandang Donny van de Beek dari Ajax Amsterdam dengan banderol 40 juta pound (Rp768 miliar).
Usai kedatangan pemain timnas Belanda itu, Manchester United kembali mengonfirmasi kehadiran tiga pemain baru sekaligus. Dilansir Manchester Evening News, ketiganya adalah Marc Jurado (Barcelona), Alvaro Fernandez (Real Madrid), dan Isak Hansen-Aaroen (Tromso).
Meski demikian, ketiga pemain ini tidak akan bergabung dengan skuat utama musim depan. Ketiga remaja ini akan bergabung dengan tim u-18.
-Marc Jurado (16) dan Alvaro Fernandez (17) sebenarnya telah datang ke Manchester secara bersamaan Agustus lalu. Meski demikian, izin kepindahan internasional bagi kedua bintang muda Spanyol itu baru keluar beberapa hari lalu, sehingga Manchester United baru bisa meresmikan kepindahan mereka sekarang.
Jurado dan Fernandez masih menjalani karantina usai kedatangan dari Spanyol, dan akan bergabung dengan rekan-rekan baru mereka saat proses itu berakhir. Selama menjalani karantina yang diwajibkan pemerintah Inggris itu, keduanya telah mengikuti kursus bahasa Inggris demi memudahkan komunikasi.
-Sementara itu, selain Jurado dan Fernandez, Setan Merah juga mengumumkan kesepakatan untuk memboyong Isak Hansen-Aaroen (16) dari klub Norwegia, Tromso.
Hansen-Aaroen sendiri masih belum mendapatkan izin internasional, sehingga ia belum bisa diresmikan sebagai pemain anyar MU. Namun, ia sudah mulai berlatih bersama rekan-rekan barunya seraya menunggu izin kepindahannya selesai.
Berbeda dengan transfer pemain senior di mana Manchester United kesulitan mendatangkan pemain incaran seperti Jadon Sancho, Setan Merah cukup berhasil mendatangkan sejumlah pemain muda di bursa transfer ini untuk mengisi skuat akademi.
Selain ketiga nama di atas, beberapa hari yang lalu Manchester United juga telah mencapai kesepakatan dengan Atletico Madrid untuk memboyong Alejandro Garnacho. Pemain muda yang berposisi sebagai penyerang ini akan tiba di Inggris pada pekan ini.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom