Liga Indonesia

Terkuak, Hal Ini Membuat PSIM Yogyakarta Enggan Jadi Tuan Rumah Liga 2

Kamis, 6 Agustus 2020 20:12 WIB
Penulis: Prabowo | Editor: Herry Ibrahim
© Dok PSIM
Pelatih Seto Nurdiyantoro bersama jajaran manajemen klub Liga 2 PSIM Yogyakarta. Copyright: © Dok PSIM
Pelatih Seto Nurdiyantoro bersama jajaran manajemen klub Liga 2 PSIM Yogyakarta.

INDOSPORT.COM - PT Liga Indonesia Baru (LIB) menyebut tujuh tim telah mengajukan diri sebagai tuan rumah lanjutan Liga 2 2020. Namun dalam daftar yang ada, tak terdapat PSIM Yogyakarta.

Sejatinya, tim Laskar Mataram memiliki Stadion Mandala Krida yang representatif dan layak sebagai host. Manajer PSIM Yogyakarta, David MP Hutauruk membeberkan alasan berkait pihaknya tak mengajukan diri sebagai tuan rumah.

"Kalau secara pribadi, faktor utama adalah tidak adanya penonton saat lanjutan kompetisi nanti. Kita kan hitung-hitungan juga tidak ada keuntungan lebih. Kalau bermain di rumah dan mendapat dukungan langsung suporter di stadion itu yang pasti diinginkan," kata David kepada INDOSPORT, Kamis (06/08/20).

Dia memaparkan, alasan lain adalah kemungkinan terpecahnya konsentrasi manajemen. Selain menyiapkan tim untuk kompetisi, pihaknya juga harus memikirkan pertandingan.

"Sebagai tuan rumah kita tidak mungkin akan seadanya dan membiarkan tamu-tamu kita terlantar. Memang pelaksanaan nanti langsung dari PT LIB. Tapi panpel kan pasti menggunakan orang-orang kita juga," ujar dia.

"Belum lagi masalah protokol kesehatan yang harus kita siapkan, karena kompetisi nanti berbeda kondisinya. Kalau tuan rumah seperti biasanya sih tidak masalah," tegas David.

Hingga saat ini, PSIM Yogyakarta belum memutuskan kapan program latihan kembali dimulai. Manajemen masih menunggu manager meeting hingga mendapatkan keputusan final berkait regulasi hingga jadwal kompetisi nanti.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom