Bola Internasional

Calon Investor Marseille Ingin Persatukan Lagi Cristiano Ronaldo dan Zidane

Jumat, 10 Juli 2020 18:15 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Getty Images
Pengusaahn keturunan Prancis-Tunisia calon investor Olympique Marseille ingin mempersatukan kembali Cristiano Ronaldo dan Zinedine Zidane. Copyright: © Getty Images
Pengusaahn keturunan Prancis-Tunisia calon investor Olympique Marseille ingin mempersatukan kembali Cristiano Ronaldo dan Zinedine Zidane.

INDOSPORT.COM – Raksasa Ligue 1 Prancis, Olympique Marseille, berencana mempersatukan kembali Cristiano Ronaldo dan Zinedine Zidane jika saham mayoritasnya resmi diambil alih oleh pengusaha berkebangsaan Tunisia dan Prancis, Mohamed Ayachi Ajroudi.

Pengusaha yang juga sekaligus politikus ini tengah menjalani negosiasi untuk mengambil alih Marseille dari tangan kepemilikan pengusaha asal Amerika Serikat. Ia pun memiliki ambisi untuk membawa l’OM menjadi salah satu tim papan atas.

Kendati Marseille di musim 2019/20 duduk di tempat kedua Ligue 1 Prancis, Ajroudi merasa pencapaian tersebut masih terbilang cukup jauh dari harapannya. Ia berambisi membawa klub yang bermarkas di Stade Velodrome ini menjadi klub besar yang memiliki daya tarik.

Untuk mewujudkan ambisinya, Mohamed Ayachi Ajroudi pun berencana mempersatukan kembali Cristiano Ronaldo dan Zinedine Zidane di Olympique Marseille. Hal tersebut ia kemukakan saat mencurahkan isi hatinya mengenai sepak bola.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

“Seorang pemain yang tidak akan pernah saya lupakan adalah Cristiano Ronaldo. Saya menyukai kedisiplinan dan respek yang tinggi. Dia memilki hal itu,” tuturnya seperti yang dilansir dari Diario AS.

“Pelatih baru? Yang ada sekarang sangat bagus (Andre Villas-Boas). Tapi apa yang lebih baik daripada membawa kembali sosok yang dicintai penduduk lokal setempat? Zinedine Zidane? Lihat saja ke depannya,” lanjutnya.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Untuk sosok Cristiano Ronaldo, memang tak ada kabar yang mengaitkan kepindahan sang megabintang ke Prancis. Namun ajakan dari Ajroudi bisa menjadi pertimbangan manis bagi pria asal Portugal tersebut untuk menutup karier sepak bolanya.

Sedangkan Zidane sendiri merupakan idola bagi penduduk Marseille. Pelatih Real Madrid ini dulunya lahir dan tumbuh besar di kota tersebut. Namun sepanjang perjalanannya, ia tak pernah membela l’OM.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Namun, rencana tetaplah sebuah rencana. Mimpi tetaplah sebuah mimpi. Apa yang diimpikan Mohamed Ayachi Ajroudi untuk Olympique Marseille belum tentu bisa diwujudkan. Apalagi mengingat baik Zinedine Zidane dan Cristiano Ronaldo masih ingin berkompetisi di level teratas.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom