Bola Internasional

Modal Kuat Timnas Indonesia Lolos Fase Grup Piala Asia U-19 2020

Kamis, 18 Juni 2020 18:58 WIB
Editor: Rafif Rahedian
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Skuat Timnas Indonesia U-19 punya modal kuat untuk lolos dari fase grup Piala Asia U-19 2020. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Skuat Timnas Indonesia U-19 punya modal kuat untuk lolos dari fase grup Piala Asia U-19 2020.

INDOSPORT.COMTimnas Indonesia U-19 dipastikan masuk Grup A Piala Asia U-19 2020. Menariknya, Garuda Nusantara punya modal kuat untuk lolos dari fase grup.

Hasil drawing Piala Asia U-19 2020 telah diumumkan pada hari ini, Kamis (18/06/20). Timnas Indonesia U-19 berada di Grup A bersama Iran, Uzbekistan dan Kamboja.

Timnas Indonesia U-19 lolos ke penyisihan grup Piala Asia U-19 2020 setelah menyandang status juara Grup K di babak kualifikasi.

Saat itu, tim Merah-Putih selaku tuan rumah sukses mengalahkan Timor leste dan Hong Kong. Pada partai pamungkas, Timnas Indonesia U-19 harus puas berbagi poin dengan Korea Utara.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Setelah lolos dengan status juara Grup K kualifikasi Piala Asia U-19 2020, kini waktunya Skuat Garuda Nusantara melangkah ke tahap selanjutnya yaitu fase grup.

Langkah tersebut nyatanya bisa saja didapatkan dengan mudah oleh anak asuh Shin Tae-yong. Karena mereka memiliki modal yang cukup kuat untuk menembus babak gugur.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Itu tak terlepas dari pengalaman Bagus Kahfi dan kawan-kawan di pentas Asia. Sebelum naik kelas, Bagus Kahfi dkk. pernah membawa Timnas Indonesia U-16 lolos fase grup Piala Asia U-16 2018.

Hasil tersebut tentunya bisa menjadi modal untuk para pemain, terlebih mereka bisa lolos ke babak gugur dengan status juara grup. Mereka bahkan tak terkalahkan di fase grup.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Hasil buruknya hanya bermain imbang dua kali melawan Vietnam (1-1) dan India (0-0). Sedangkan satu laga sisanya mampu dimenangkan saat berhadapan dengan Iran (2-0).

Pasukan Fakhri Husaini saat itu bahkan bisa menumbangkan salah satu tim favorit Timur Tengah, Iran. Pengalaman itu sangat berarti untuk menghadapi Iran di Piala Asia U-19 2020 nanti.

Apabila Iran U-19 masih menggunakan para pemain U-16, tentunya Bagus Kahfi dkk. sudah hafal dengan gaya permainan mereka. Bukan tidak mungkin, Garuda Nusantara bakal memberikan pelajaran lagi untuk Iran U-19.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom