INDOSPORT.COM - Nasib mujur kini nampak menyertai raksasa Serie A Liga Italia, Juventus, setelah berpeluang datangkan Mauro Icardi. Paris Saint Germain dikabarkan tertarik barter sang bintang dengan tumbal dua pemain.
PSG sejatinya masih belum resmi mempermanenkan Icardi, pasalnya mereka masih meminjam striker asal Argentina itu dengan opsi pembelian permanen diakhir musim. Les Parisiens diharuskan membayar 70 juta euro (Rp1,1 triliun) ke Inter Milan.
Membayar nominal yang cukup mahal itu nampak tidak menjadi masalah besar bagi PSG yang notebene kerap menghamburkan banyak uang demi dapatkan pemain berkualitas. Apalagi Icardi cenderung penuhi ekspektasi dengan torehan 20 gol dan empat assists dalam 31 laga penampilannya.
Dengan manfaatkan langkah PSG, Juventus nampak bisa mendapat keuntungan tersendiri hingga bisa dapatkan Icardi tanpa bersusah payah. Dilansir laman berita Football Italia, mereka hanya perlu memberikan Miralem Pjanic dan Alex Sandro yang memang berencana bakal dijual.
-Kabarnya direktur sepak bola PSG, Leonardo berencana mengajak Fabio Paratici dan Pavel Nedved selaku pihak manajemen Juventus berunding mencari jalan tengah. Langkah ini diambil setelah Bianconeri nyatakan diri tertarik boyong Icardi.
PSG telah lama dikait-kaitkan dengan Pjanic di masa lampau sehingga berpotensi masuk bagian dari kesepakatan tukar pemain. Begitu juga Sandro yang diharapkan bisa menjadi pelapis lini bertahan mereka.
-Tak heran dengan mengorbankan dua bintangnya, Juventus berpeluang untuk dapatkan jasa Icardi tanpa perlu merogoh kocek lebih. Apalagi mereka memang berencana mengurangi beberapa pemain agar skuat utama tidak gemuk melakoni Serie A Liga Italia.
Sayang tekad Juventus untuk mendapatkan Icardi tak bisa berjalan mulus. Bagaimana tidak, ada rival Serie A Liga Italia, AC Milan yang juga memiliki minat sama untuk dapatkan jasa striker berusia 27 tahun tersebut.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom