INDOSPORT.COM - Presiden PSSI-nya Gabon, Pierre Alain Mounguengui, menilai megabintang negaranya, Pierre-Emerick Aubameyang, harus meninggalkan klub Liga Inggris, Arsenal, untuk memenangkan gelar dan berlabuh ke tim yang lebih ambisius.
Melansir dari ESPN, pemimpin federasi sepak bola Gabon tersebut menyebut Arsenal tak cukup memiliki ambisi besar untuk meraih gelar layaknya tim-tim papan atas Eropa lainnya. Hal tersebut membuatnya gusar, mengingat Aubameyang berada di Meriam London.
"Saya tak ingin mengatakan Arsenal bukanlah tim ambisius. Akan tetapi, Arsenal tidak memiliki ambisi besar seperti tim-tim Eropa lainnya," ujar Mounguengui.
Pierre Alain Mounguengui merasa Pierre-Emerick Aubameyang harus meninggalkan Arsenal dan bergabung dengan tim besar lainnya agar mampu menunjukkan talentanya dan meraih beragam gelar.
-"Jadi jika Pierre (Aubameyang) bisa mengamankan kontrak dengan klub yang lebih ambisius, dia bisa menemukan tempatnya. Secara individual, kita menyandingkannya dengan para pemain terbaik dunia. Dia harus terus berlatih dan menarik perhatian klub-klub besar," lanjutnya.
Aubameyang sebelumnya juga mengisyaratkan ingin hengkang dari Arsenal untuk memenuhi ambisinya meraih gelar. Hal ini menjadi prioritasnya sebagai salah satu penyerang terbaik di Liga Inggris.
-Pierre-Emerick Aubameyang sendiri mampu menunjukkan kelasnya sejak bergabung ke Liga Inggris. Bahkan musim lalu bersama Arsenal, ia mampu meraih gelar pencetak gol terbanyak dengar torehan 22 gol.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom