INDOSPORT.COM - Gelandang Bali United, Brwa Nouri sempat merasa kesulitan dan dipandang sebelah mata saat dirinya bermain bersama Timnas Irak.
Seperti yang sudah diketahui, Brwa Nouri merupakan gelandang Bali United yang sempat mengantarkan Serdadu Tridatu menjuarai Liga 1 musim 2019 lalu.
Pria yang berkebangsaan Irak ini, sempat beberapa kali bermain Bersama Timnas Irak meski dirinya sudah lama bermain sepak bola di Swedia.
Panggilan Timnas Irak pernah didapatkan saat dirinya pertama kali bergabung dengan Bali United pada tahun 2019 lalu.
Jauh sebelum itu, dirinya sempat merasakan perbedaan dengan para pemain di Timnas Irak lainnya. Hal ini disampaikan oleh Brwa Nouri saat sesi wawancara di akun Youutube resmi Bali United.
“Jadi saat saya pertama kali dipanggil timnas Irak, semuanya sangat berbeda. Saya berbeda bahasa dengan mereka. Kemudian mereka tidak bisa berbahasa Inggris,” kata Nouri.
Pria yang berusia 33 tahun ini mengatakan bahwa pola permainan dari Irak dan di Swedia cukup berbeda kultur.
Selain itu, dirinya juga dihadapkan dengan sambutan yang sedikit berbeda dari rekan setimnya di Timnas Irak.
“Saya tidak mengerti tetapi ada sesuatu pada tatapan para pemain Timnas Irak yang tidak terlalu menyambut saya,” sambungnya.
Hal itu wajar saja terjadi, sebab keluarga dari Brwa Nouri sendiri merupakan imigran Irak yang merupakan imbas dari peperangan di masa Saddam Hussein.
Meskipun memiliki status kewarganegaraan Irak, Nouri dilahirkan di Iran pada tahun 1987. Sebelum akhirnya dirinya berserta keluarganya berpindah dan menetap di Swedia.
Perlakuan yang dialami dirinya dengan rekan setimnya di Timnas Irak tak berlangsung lama. Seiring berjalannya waktu, rekan-rekannya mampu menerima Nouri dengan baik.
“Namun, dengan berjalannya waktu, mereka bisa melihat saya. Kalau saya orang baik, pemain bola yang bagus dan akhirnya mereka menerima kehadiran saya,” pungkasnya.
Saat ini, Brwa Nouri hanya fokus untuk kembali berprestasi di Bali United dan berjuang di ajang Piala AFC 2020.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom