INDOSPORT.COM - Antonio Rudiger, pemain klub Liga Inggris, Chelsea, mengatakan bahwa dirinya sangat merindukan keluarga di tengah pandemi virus Corona.
Saat ini Chelsea meliburkan semua pemain beserta ofisial klub karena ditangguhkannya Liga Inggris lantaran penyebaran virus Corona semakin meluas.
Tak terkecuali, Antonio Rudiger juga melakukan aktivitas di rumah dan dibekali program dari klub agar tetap menjaga kondisi tubuh saat libur panjang.
“Kami memiliki rencana dari klub berdasarkan pelatihan kami, sehingga ada beberapa hal yang bisa kami lakukan di rumah dan kam hanya mengikuti rencana itu. Kemudian kami harus menunggu keputusan yang dibuat dan berharap situasi menjadi lebih baik,” kata Antonio Rudiger dilansir dari situs klub.
-Antonio Rudiger mengaku bahwa dirinya sangat merindukan keluarganya di kampung halamannya. Akan tetapi virus Corona menghalangi niatnya untuk bertemu mereka.
“Saya orang yang sangat ingin bertemu keluarga, tetapi saya bahkan tidak bisa melihat mereka saat ini. Tidak mungkin terbang karena Anda tidak tahu apakah Anda akan membawa virus itu saat diri Anda pulang,” ungkapnya
-Saat ini dirinya hanya bisa melakukan imbauan yang dianjurkan oleh klubnya untuk mengisolasi diri di rumah serta berharap situasi saat ini yang meyerang dunia bisa kembali normal dan baik-baik saja.
"Saat ini, tidak apa-apa bagi saya. Dalam keadaan seperti ini, kita hanya bisa berharap yang terbaik dan berharap bahwa semua orang di dunia tidak terkena virus," tambahnya.
Virus Corona COVID-19 telah membawa dampak besar bagi sektor olahraga di seluruh dunia, tak terkecuali sepak bola. Berbagai ajang telah ditangguhkan, salah satunya Liga Inggris sampai 30 April 2020 mendatang.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom