Liga Italia

Blak-blakan, Suso Beberkan 3 Alasan Tak Terduga Keterpurukan AC Milan

Minggu, 22 Maret 2020 16:40 WIB
Penulis: Edo Bramantio | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Marco Canoniero/GettyImages
Pemain AC Milan yang tengah dipinjamkan ke Sevilla, Suso, secara blak-blakan membeberkan tiga alasan mengejutkan raksasa Serie A Liga Italia itu sulit berjaya. Copyright: © Marco Canoniero/GettyImages
Pemain AC Milan yang tengah dipinjamkan ke Sevilla, Suso, secara blak-blakan membeberkan tiga alasan mengejutkan raksasa Serie A Liga Italia itu sulit berjaya.

INDOSPORT.COM - Pemain sepak bola AC Milan yang tengah dipinjamkan ke Sevilla, Suso, secara blak-blakan membeberkan tiga alasan mengejutkan raksasa Serie A Liga Italia itu sulit berjaya.

Di kompetisi Serie A Liga Italia musim ini, AC Milan memang terseok-seok. Bahkan, mereka sudah mengganti pelatih dari Gennaro Gattuso ke Marco Giampaolo dan Giampaolo ke Stefano Pioli. Namun, klub yang berjuluk Rossoneri itu tetap sulit untuk kembali berjaya.

Nasib mereka itu berkebalikan dengan rival sekota, Inter Milan, yang mampu secara konsisten menghuni papan atas klasemen sementara, meski akhir-akhir ini, Inter justru tergusur turun ke peringkat tiga. Namun pada dua kali derby, Milan selalu kalah.

Ternyata, melansir dari laman portal berita olahraga Sempre Milan, Rossoneri memiliki tiga alasan untuk terpuruk. Hal ini disampaikan secara gamblang oleh pemain mereka sendiri, Suso, yang saat ini dipinjamkan ke klub LaLiga Spanyol, Sevilla.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

"Di AC Milan, mereka sering mengubah banyak hal. Selama saya bermain di sana, saya sudah melihat pergantian presiden dua kali, sering terjadi pergantian pelatih, dan komposisi pemain juga berubah-ubah. Karena hal ini, mereka kesulitan untuk membangun sebuah tim yang hebat. Karena, mereka seperti memulai dari awal di setiap musimnya," ucap Suso.

Ini adalah alasan yang sangat masuk akal. Suso telah memperkuat Rossoneri sejak 2015 yang lalu. Selama itu, Milan telah mengganti presiden dua kali, yaitu dari Silvio Berlusconi pada 2012-2017, diganti Yonghong Li dari 2017-2018, dan digantikan Paolo Scaroni dari 2018 sampai sekarang.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Mereka juga sudah mengganti pelatih, dimulai dari Sinisa Mihajlovic (2015-2016), Cristian Brocchi (2016), Vincenzo Montella (2016-2017), Gennaro Gattuso (2017-2019), Marco Giampaolo (2019), dan Stefano Pioli (2019-sekarang).

Ditambah lagi, para pemain yang berbeda dengan formasi yang berbeda-beda tentu juga membuat AC Milan tidak bisa 'mapan' seperti tim Serie A Liga Italia lainnya. Inilah tiga alasan yang telah tertangkap oleh mata seorang Suso selama ia menjalani karir sepak bolanyanya di San Siro.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom