INDOSPORT.COM – AC Milan menjamu penghuni zona degradasi, Genoa, dalam laga lanjutan Serie A Italia pekan ke-26. Bermain tanpa dihadiri penonton, skuat Rossoneri harus menelan kekalahan 1-2.
Pada pertandingan kali ini, Stefano Pioli sejatinya menurunkan para pemain terbaik yang dimilikinya. Menggunakan formasi 4-2-3-1, Zlatan Ibrahimovic diplot sebagai striker tunggal.
Ikon AC Milan itu ditemani oleh Hakan Calhanoglu dari lini tengah. Selain itu, Zlatan juga akan dimanjakan dengan umpan-umpan manja yang akan dilesakkan oleh Ante Rebic hingga Samu Castillejo.
Meskipun di atas kertas Milan harusnya mampu memenangkan pertandingan dengan mudah, namun kenyataannya tidak demikian. I Rossoneri bahkan harus kebobolan lebih dahulu ketika pertandingan baru berjalan 7 menit.
-Eks Inter Milan, Goran Pandev, mengoyak jala Asmir Begovic lewat tembakan dengan kaki kiri dari jarak yang sangat dekat ke sudut kanan bawah. Assist oleh Antonio Sanabria.
Bukannya menyamakan kedudukan, AC Milan justru kembali tertinggal lagi pada menit ke-41. Adalah Francesco Cassata yang berhasil mencatatkan namanya di papan skor usai tembakan dengan kaki kiri dari jarak yang sangat dekat ke arah tengah gawang gagal dihalau Begovic.
-Memasuki babak kedua, AC Milan baru mampu memperkecil ketertinggalan. Adalah sang primadona, Zlatan Ibrahimovic yang mampu mencatatkan namanya di papan skor lewat tembakan dengan kaki kiri dari bagian tengah kotak 16, yang mengarah ke sudut kanan bawah usai tendangan sudut. 1-2 AC Milan mencoba mengejar.
Meskipun telah mencoba berbagai cara, AC Milan masih gagal untuk menyamakan kedudukan. Skor 1-2 pun bertahan hingga laga usai dan AC Milan harus menelan kekalahan di kandangnya sendiri, tanpa penonton.
Susunan Pemain AC Milan vs Genoa:
AC Milan (4-2-3-1): Asmir Begovic; Andrea Conti, Matteo Gabbia, Alessio Romagnoli, Theo Hernandez; Franck Kessie, Ismael Bennacer; Samu Castillejo, Hakan Calhanoglu, Ante Rebic; Zlatan Ibrahimovic.
Genoa (3-5-2): Mattia Perin; Cristian Romero, Adama Soumaoro, Andrea Masiello; Davide Biraschi, Valon Behrami, Lasse Schone, Francesco Cassata, Domenico Criscito; Goran Pandev, Antonio Sanabria.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom