Liga Indonesia

PSIS Siapkan Eks Persebaya untuk Gantikan Flavio Beck Hadapi Persipura

Sabtu, 29 Februari 2020 11:56 WIB
Penulis: Alvin Syaptia Pratama | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© INDOSPORT
Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic, menyiapkan Fandi Eko Utomo untuk menggantikan peran Flavio Beck Jr. ketika melawan Persipura Jayapura di Liga 1 2020. Copyright: © INDOSPORT
Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic, menyiapkan Fandi Eko Utomo untuk menggantikan peran Flavio Beck Jr. ketika melawan Persipura Jayapura di Liga 1 2020.

INDOSPORT.COM – Pelatih PSIS Semarang, Dragan Djukanovic, menyiapkan mantan gelandang Persebaya Surabaya, Fandi Eko Utomo, untuk menggantikan peran Flavio Beck Jr. pada laga perdana Liga 1 2020 melawan Persipura Jayapura.

Flavio Beck memang harus absen dalam laga perdana Liga 1 2020 karena mendapatkan tambahan sanksi dari Komdis PSSI pada 7 Januari 2020 silam.

Pemain asal Brasil ini dianggap melakukan tindakan kurang terpuji saat masih memperkuat Semen Padang musim lalu. Ketika itu, Flavio Beck sempat bertikai dengan rekan klubnya sekarang yakni Finky Pasamba ketika pertandingan Laskar Mahesa Jenar melawan Kabau Sirah di Stadion Moch Soebroto pada pekan ke-32 Liga 1 2019.

Mengantisipasi hal itu, Fandi Eko Utomo yang merupakan rekrutan terbaru PSIS disiapkan Dragan Djukanovic untuk menjadi motor serangan menghadapi Persipura.

“Saya bicara ke manajemen bahwa saya tidak pernah menemui hal seperti ini (red-hukuman Flavio). Hal yang sangat aneh karena Flavio sudah main lawan Persela di laga terakhir musim lalu,” tutur Dragan Djukanovic.

“Kami tidak bisa melakukan apa-apa dan kami hanya menyiapkan dua sampai tiga variasi. Kemungkinan, kami akan memainkan Fandi Eko, tetapi saya akan melihat di latihan terakhir,” imbuh mantan pelatih Borneo FC tersebut.

Tanpa Flavio Beck dan Bruno Silva yang masih cedera, Dragan membawa 19 pemain terbaiknya dalam lawatan ke Ibukota Sulawesi Utara ini. Hanya ada dua nama pemain asing yang dibawa oleh pria asal Montenegro ini yakni Wallace Costa dan Jonathan Cantillana.

Pertandingan antara Persipura melawan PSIS sendiri akan diselenggarakan di Stadion Klabat, Manado, Minggu (1/3/2020) sore.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom