INDOSPORT.COM - PSS Sleman dalam motivasi tinggi saat melawat ke markas PSM Makassar. Kedua tim dijadwalkan bentrok pada laga pekan pertama Liga 1 2020 di Stadion Andi Matalatta, Minggu (01/02/20).
Meski diterpa masalah non teknis seperti mundurnya pelatih Eduardo Perez jelang kompetisi, namun skuat Super Elang Jawa tetap dalam aura positif. Hal itu ditegaskan asisten pelatih Danilo Fernando.
"Saya selalu membawa suasana happy di latihan dan berharap masalah selama ini tidak berpengaruh ke pemain. Semoga besok mereka bisa menikmati pertandingan dan mencuri satu poin di sana," kata Danilo.
"Pemain dalam kondisi bugar saat ini. Motivasi mereka juga terus terjaga untuk menghadapi PSM," tambahnya pada awak media termasuk INDOSPORT.
Meski demikian, mantan pemain Persebaya Surabaya itu tak menampik jika melawan PSM bakal menjadi laga yang cukup berat. Apalagi PSM bakal mendapat dukungan penuh ribuan suporter plus modal berharga saat menang 3-1 atas Shan United di ajang Piala AFC.
Namun, Danilo menegaskan peluang untuk membawa poin tetap terbuka. Syaratnya, dia berharap para pemain PSS bisa tampil disiplin dan mewaspadai PSM secara tim.
"Kalo di lapangan 11 lawan 11. Siapa yang berusaha keras dan maksimal, motivasi punya kemauan, punya peluang untuk memenangkan pertandingan. Hasilnya kita pasrah pada yang di atas," tegas pria asal Brasil itu.
Sekadar informasi, PSS Sleman sendiri di Liga 1 2020 nantinya akan dilatih oleh Dejan Antonic. Pelatih asal Serbia itu sebelumnya menangani Madura United di Liga 1 2019.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom