Bola Internasional

Hasil Pertandingan Garuda Select vs Preston U-18: Bagus Kahfi Cetak Hattrick

Selasa, 25 Februari 2020 22:53 WIB
Editor: Rafif Rahedian
© Garuda Select
Garuda Select berhasil memenangkan pertandingan uji coba di Inggris ketika berhadapan dengan Preston North End U-18, Selasa (25/02/20) mala WIB. Copyright: © Garuda Select
Garuda Select berhasil memenangkan pertandingan uji coba di Inggris ketika berhadapan dengan Preston North End U-18, Selasa (25/02/20) mala WIB.

INDOSPORT.COMGaruda Select berhasil memenangkan pertandingan uji coba di Inggris ketika berhadapan dengan Preston North End U-18 dengan skor 3-1, Selasa (25/02/20).

Sejak awal pertandingan, Garuda Select mampu memberikan perlawanan yang sangat baik. Mereka langsung membuat pertahanan Preston U-18 deg-degan.

Ketika laga baru memasuki menit pertama, Garuda Select langsung memberikan ancaman berbahaya lewat tandukan Bagus Kahfi. Namun kiper lawan mampu mengamankannya.

Pada menit ke-26, Garuda Select kembali mendapatkan peluang emas untuk membuka keran gol. Sayangnya, lini depan Garuda Select tak mampu memaksimalkannya dengan baik.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Kiper Risky Sudirman mampu menjaga gawang Garuda Select, dengan melakukan penyelamatan yang cukup gemilang di menit ke-29.

Sayangnya, Garuda Select harus kebobolan beberapa menit berselang. Risky Sudirman harus memungut bola dari gawangnya setelah pemain Preston U-18, Huddart mampu mencetak gol.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Namun sebelum babak pertama usai, Bagus Kahfi berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 lewat sepakannya di depan gawang lawan.

Bermain imbang di paruh pertama, membuat Garuda Select meningkatkan intensitas serangannya. Bagus Kahfi pun kembali mencatatkan namanya di papan skor.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Pemain Barito Putera tersebut mampu menyambut umpan silang rekan setimnya, sekaligus membalikkan keadaan menjadi 2-1 untuk keunggulan Garuda Select.

Sebelum pertandingan berakhir, Bagus Kahfi berhasil melengkapi kemenangan 3-1 Garuda Select atas Preston U-18. Bagus Kahfi pun selalu mencetak gol dalam empat pertandingan terakhir.

Susunan Pemain Garuda Select (4-2-3-1)

Risky; Fajar, Kakang, Dodi, Edgard; David Maulana, Brylian Adama; Ferdi, Rafli, Subhan; Bagus Kahfi.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom