Liga Champions

Satu Hal yang Buat Simeone Optimistis Atletico Madrid Bisa Kalahkan Liverpool

Selasa, 18 Februari 2020 12:19 WIB
Penulis: Arif Budi Setyanto | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© getty images
Jelang babak 16 besar Liga Champions, Diego Simeone optimistis Atletico Madrid bisa menumbangkan Liverpool. Copyright: © getty images
Jelang babak 16 besar Liga Champions, Diego Simeone optimistis Atletico Madrid bisa menumbangkan Liverpool.

INDOSPORT.COM - Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, optimistis timnya bisa mengalahkan Liverpool di leg pertama 16 besar Liga Champions, Rabu (19/02/20) dini hari WIB.

Jelang laga melawan Liverpool, Diego Simeone sudah mewanti-wanti para pemain Atletico Madrid bahwa mereka bakal menghadapi tim terkuat di jagat sepak bola saat ini.

"Kami menghadapi tim yang fantastis, mereka benar-benar terlatih dengan baik. Pelatih mereka juga memiliki alternatif strategi yang berbeda," ucap Simeone dikutip dari Marca.

Lebih lanjut, Simeone menjelaskan bahwa The Reds adalah salah satu tim yang dikaguminya karena permainan intens dan dinamis mereka. Bahkan, Liverpool disebut akan mencatat sejarah sebagai tim yang hebat.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Meski memuji Liverpool setinggi langit, tak terbesit pikiran pesimistis di benak Simeone ketika tim yang dilatihnya, Atletico Madrid, harus berhadapan dengan The Reds.

Menurutnya, ada satu hal yang diyakininya, bahwa di sepak bola semua bisa terjadi dan itu adalah sebuah fakta. Oleh karenanya, Los Rojiblancos harus optimitis bisa menekuk Liverpool.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

"Tentu kami bisa menang, saya berurusan dengan fakta dan kualitas yang kami miliki. Fakta di sepak bola bahwa apa pun semuanya bisa terjadi," imbuhnya.

Hasil pertandingan leg pertama di Wanda Metropolitano ini pun sangat penting bagi Atletico Madrid untuk meraih kemenangan. Sebab, di leg kedua mereka akan melawat ke Stadion yang dikenal angker untuk tim lawan, yakni Anfield.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom