Liga Indonesia

Piala Gubernur Jatim: Adu Statistik Pemain Termahal Persebaya vs Persik

Senin, 10 Februari 2020 12:35 WIB
Penulis: Subhan Wirawan | Editor: Lanjar Wiratri
© Fitra Herdian/INDOSPORT
Piala Gubernur Jatim: Adu Statistik Pemain Termahal Persebaya vs Persik Copyright: © Fitra Herdian/INDOSPORT
Piala Gubernur Jatim: Adu Statistik Pemain Termahal Persebaya vs Persik

INDOSPORT.COM - Jelang pertandingan Piala Gubernur Jatim 2020 pada Senin (10/2/20) sore, berikut perbandingan statistik pemain termahal dari skuat Persebaya dan Persik Kediri.

Pertandingan Persebaya vs Persik sendiri bakal menjadi laga pembuka dalam babak penyisihan grup Piala Gubernur 2020, dan berlangsung di Stadion Gelora Bangkalan, Bangkalan pada Senin (10/2/20) sore mulai pukul 15.00 WIB. 

Total hadiah dalam turnamen yang diikuti oleh delapan tim Liga 1 dan satu tim Malaysia tersebut, diperkirakan mencapai angka ratusan juta rupiah. Sekretaris Daerah Provinsi (Sekda), Jawa Timur, Heru Tjahjono, bahkan menyebut jika pihaknya sudah mempersiapkan hadiah fantastis tersebut.

"Nanti juara pertama dapat piala bergilir dan juga uang Rp 300 juta dan juara dua mendapat uang sebesar Rp 200 juta," katanya saat konferensi pers di Gedung Negara, Grahadi, Surabaya pada Kamis (6/2/20).

Demi menambah panas duel Persebaya vs Persik di pembukaan penyisihan grup Piala Gubernur 2020 sore nanti, berikut INDOSPORT sajikan beberapa fakta menarik dari kedua kesebelasan yang bertanding.

Salah satunya adalah perbandingan statistik pemain termahal yang ada di skuat Persebaya dan Persik saat ini, dan berikut ulasan beserta rangkumannya.

Makan Konate (Persebaya)

© Ian Setiawan/INDOSPORT
Konate Makan dkk menjadikan Arema FC tim dengan produktivitas gol tinggi. Copyright: Ian Setiawan/INDOSPORTKonate Makan dkk menjadikan Arema FC tim dengan produktivitas gol tinggi.

Dari skuat Persebaya, sosok gelandang asing anyar Makan Konate menjadi pemain termahal Bajul Ijo musim depan. Dilansir dari laman Transfermarkt disebutkan jika pemain asal Mali tersebut mempunyai market value sebesar 475 ribu euro atau sekitar Rp 7,1 miliar.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Market value Konate sendiri mengalami kenaikan sebesar 25 ribu dari musim lalu, kenaikkan tersebut terbilang wajar karena Konate sukses tampil gemilang bersama Arema FC.

Meski gagal mengantarkan Singo Edan finish di peringkat lima besar di klasemen akhir Liga 1, namun kerja kerasnya sukses membawa Arema FC meraih gelar Piala Presiden 2019.

Bersama Arema musim lalu, Makan Konate telah menjalani 43 pertandingan di semua ajang dan mencetak 21 gol serta catatan 19 assists, bahkan sang pemain merupakan top skor klub dengan koleksi 16 gol. Hampir tiga kali lipatnya jumlah gol Comvalius, yang sejatinya di plot sebagai ujung tombak Arema.

Paulo Sitanggang (Persik Kediri)

Pemain termahal Persik sendiri dipegang oleh mantan penggawa Timnas Indonesia U 19, Paulo Sitanggang yang baru saja didatangkan awal musim ini.

Diketahui jika pemain berusia 24 tahun tersebut mempunyai market value sebesar 250 ribu euro, atau setara dengan Rp 3,7 miliar berdasarkan data dari laman Transfermarkt.

Sebelum hengkang ke Persik, Paulo Sitanggang lama memperkuat Barito Putera dan telah tampil sebanyak 103 kali di semua kompetisi sejak 2015 silam serta berhasil menorehkan delapan gol dan lima assist.

Di musim lalu, Paulo Sitanggang menjadi salah satu pilar penting Barito Putera dengan mencatatkan 27 penampilan di Liga 1 dan mencetak satu gol serta dua assist.

Satu-satunya gol Paulo Sitanggang terjadi saat Barito Putera mengalahkan Semen Padang dengan skor tipis 2-3, pada 1 September 2019 silam.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom