Liga Indonesia

Spirit #BikinSoloBangga dan Skuat Menjanjikan Persis Tatap Liga 2 2020

Selasa, 4 Februari 2020 22:55 WIB
Penulis: Prabowo | Editor: Indra Citra Sena
© Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Persis Solo jadi salah salah satu tim yang mempersiapkan diri cukup lama untuk menghadapi Liga 2020. Copyright: © Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Persis Solo jadi salah salah satu tim yang mempersiapkan diri cukup lama untuk menghadapi Liga 2020.

INDOSPORT.COM - Persis Solo menjadi salah salah satu tim Liga 2 yang telah cukup lama mempersiapkan diri untuk menyambut musim baru. Saat kontestan lain masih adem-ayem, mereka tercatat sudah menggeber sesi latihan sejak akhir tahun lalu.

Sempat mengalami kendala karena beberapa pemain incaran lepas, namun Persis mulai menunjukkan taring sebagai tim yang patut diperhitungkan. Beberapa pemain tenar jebolan Liga 1 satu per satu akhirnya merapat.

Dimulai dari eks bomber timnas Indonesia U-23 dan Mitra Kukar, Rishadi Fauzi, duo Madura United, Gufroni Al Makruf dan Engelbert Sani, serta Marko Kabiay dan Yan Peter Nasadi, mantan penggawa Persija Jakarta.

Kelima nama itu belum termasuk Rahmat Hidayat (Bhayangkara FC), Sansan Fauzi (Tira-Persikabo), dan Novrianto (Semen Padang) yang tinggal datang ke Solo. Total kini sudah 24 nama yang diboyong manajemen Persis sesuai rekomendasi pelatih Salahudin.

Manajemen Persis era Vijaya Fitriyasa nampaknya tak ingin timnya sekadar berkompetisi, melainkan promosi ke Liga 1 serta membuat masyarakat Kota Solo serta para pendukung bergembira dengan prestasi mereka.

"Musim ini kami mengambil spirit #bikinsolobangga. Makanya beberapa pemain top sesuai rekomendasi pelatih Salahudin telah kami datangkan," kata CEO Persis Solo, Azmi Al Qamar.

Kondisi saat ini membuat pelatih Salahudin bisa bernafas lega. Sebab, dengan semakin lengkapnya pemain, pelatih yang baru saja genap berusia 50 tahun itu bisa segera menjalankan program pramusim.

"Tentu sangat melegakan karena program pramusim bisa segera terlaksana dengan semakin lengkapnya pemain. Mereka ini memang yang kami tunggu-tunggu," tandas dia.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Tak hanya dari sisi teknis tim, kekuatan Persis dipastikan berlipat ganda setelah mendapat lampu hijau untuk berkandang di Stadion Manahan. Walikota Solo, FX Hadi Rudyatmo, mempesilakan jika mereka ingin kembali ke rumahnya.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom
1