Bola Internasional

Bangkit! Timnas Indonesia U-19 Sukses Raih Kemenangan Perdana di Thailand

Kamis, 30 Januari 2020 08:15 WIB
Penulis: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Timnas Indonesia U-19 di bawah asuhan pelatih Shin Tae-yong akhirnya meraih kemenangan perdana dalam laga uji coba di Thailand.

Timnas Indonesia U-19 kembali menantang tim kampus Korea Selatan, Kyung Hee University, di Alpine Football Camp Training, Chiang Mai, Thailand, Rabu (29/1/2020).

Dalam laga uji coba kelima tersebut, pasukan Shin Tae-yong berhasil menang tipis 2-1.

Dua gol dari Timnas Indonesia U-19 berhasil dicetak oleh Rizky Ridho Ramadhani dan Komang Teguh Trisnanda.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Ini merupakan hasil positif dari training camp (TC) di Thailand selama 12 hari. Sebelumnya, Timnas Indonesia U-19 menjadi bulan-bulanan di laga uji coba.

Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong pun mengaku bangga dengan perkembangan anak asuhnya.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

“Kemenangan ini menjadi modal positif bagi pemain, mereka bermain bagus sekali hari ini, kepercayaan diri mereka semakin bertambah, setiap hari mereka selalu menunjukkan semangatnya dalam berlatih," kata Shin Tae-yong dilansir dari laman resmi PSSI.

"Pemain pasti mengalami perkembangan tapi memang tidak bisa cepat, tidak langsung datang yang tiba-tiba fisik pemain langsung bagus. Harus melalui proses dan ini yang sedang dijalani pemain,” ucapnya menambahkan.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Dalam uji coba perdana, Timnas Indonesia mengalami kekalahan 0-2 dari Kyung Hee University. Kemudian yang kedua, mereka dihajar klub kasta tertinggi Liga Korea Selatan, Seongnam FC dengan skor 4-0.

Di pertandingan ketiga, Bagas Kaffa dan kawan-kawan kembali dihajar dan kali ini oleh tim promosi K-League 1, Busan IPark dengan skor 1-5.

Dan di laga uji coba keempat, Garuda Muda kalah 1-4 dari Seongnam FC.

Rangkaian TC di Thailand ini dilakukan demi memantapkan tim jelang menghadapi dua turnamen besar yakni Piala Asia U-19 2020 dan Piala Dunia U-20 2021 mendatang.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom