INDOSPORT.COM - Makan Konate secara resmi akhirnya merapat ke Persebaya Surabaya, dengan begitu artinya kini ada lima klub Liga 1 2020 yang sudah melengkapi kuota pemain asingnya.
Kendati kompetisi Liga 1 2020 belum jelas kapan akan mulai digulirkan, sejumlah klub sudah menunjukan keseriusan luar biasa dalam mempersiapkan timnya.
Terlihat jelas di bursa transfer kali ini, dimana setidaknya ada lima klub yang sudah melengkapi kota pemain asingnya. Yang terbagi dalam tiga pemain asing dari berbagai benua, ditambah satu pemain asing asal Asia.
Beberapa klub yang sudah melengkapi kuota pemain asingnya, memang merupakan klub yang akan berkompetisi di level Internasional. Seperti Bali United yang sudah memainkan pertandingannya di kualifikasi Liga Champions Asia.
PSM Makassar yang akan tampil di Piala AFC 2020 dan juga ada klub yang akan mewakili Indonesia di ASEAN Club Championship 2020 (ACC), Persebaya Surabaya.
Yang jadi pembeda diantara Bali United, PSM Makassar dan Persebaya, klub asal Pulau Dewata tak telalu sibuk untuk melengkapi kuota pemain asingnya. Sebab empat pemain asing yang ada saat ini, adalah mereka yang sudah bergabung di klub berjuluk Serdadu Tridatu itu sejak musim lalu. Yakni Willian Pacheco, Melvin Platje, Paulo Sergio dan Brwa Nouri.
Sementara PSM Makassar yang mempertahankan duet pemain tengahnya Marc Klok dan Wiljan Pluim, melengkapi kuota pemain asing dengan merekrut pemain berpaspor Brasil Giancarlo, dan pemain asal Lebanon Hussein El Dor.
Begitupun Persebaya Surabaya, selain mempertahankan pemain asingnya musim lalu, Aryn Williams dan David da Silva. Mereka harus terlibat dalam drama perekrutan pemain asing baru dari klub rival, Makan Konate.
Untuk melengkapi kouta pemain asing mereka ebrsama pemain asalPAlestina Mahmoud Eid, yang sudah terlebih dulu didatangkan.
Bukan Hanya Klub yang Berlaga di Level Internasional
Menariknya bukan hanya Bali United, PSM Makassar dan Persebaya, klub yang akan berlaga di level internasional, yang sudah melengkapi kuota pemain asingnya jelang Liga 1 2020. Sejumlah klub lain juga menunjukan keseriusannya mempersiapkan tim dengan melengkapi kuota empat pemain Asing.
Madura United salah satunya. Selepas mempertahankan Zah Rahan Krangar mereka bergerak cepat mendatangkan Brian Ferreira dari PSS Sleman. Juga muka baru di Liga 1, Emmanuel Iti Essigba asal Ghana. Termasuk akhirnya merekrut kembali Jaimerson Xavier, yang awalnya sempat dilepas.
Sama seperti Madura United, Bhayangkara FC juga sudah melengkapi kuota pemain asingnya, dengan mempertahankan dua nama lama.
Dua pemain asing yang dipertahankan Bhayangkara FC adalah Bruno Matos dan Lee Yoo-joon. Sementara dua nama baru yang mereka rekrut adalah Harve Guy dari Pantai Gading dan Lee Won-jae pemain asal Korea Selatan yang musim lalu bermain di Liga Thailand.
Saat ini memang baru sekitar lima klub yang melengkapi kuota pemain asingnya. Namun melihat kuatnya rumor transfer yang belakangan ini berhembus, bukan mustahil beberapa klub Liga 1 2020 akan juga akan segera melengkapi melengkapi kuota pamain asing.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom