INDOSPORT.COM - Ashley Young memanaskan bursa transfer dengan isu kepindahannya dari Manchester United ke Inter Milan, pantaskah diwujudkan?
Setelah hampir sembilan tahun membela Manchester United, Ashley Young kini dirumorkan akan meninggalkan klub berjuluk Setan Merah itu. Pemain 34 tahun tersebut dikabarkan menjadi buruan pemuncak klasemen Serie A Liga Italia saat ini, Inter Milan.
Kabar tersebut memang masih sebatas rumor di bursa transfer musim dingin. Namun jika melihat kondisi saat ini, maka banyak alasan buat Ashley Young untuk segera merampungkan kepindahannya.
Apa saja alasan tersebut, berikut INDOSPORT merangkumkan.
-Tak Lagi Banyak Dapat Kesempatan di Manchester United
Meski berstatus sebagai kapten tim, Ashley Young musim ini justru jarang mendapatkan kesempatan bermain di Manchester United.
-Dari 21 pertandingan Liga Inggris yang telah berlangsung, Ashley Young hanya dipercaya bermain sebanyak 13 kali. Jumlah itu jauh menurun dari musim lalu, di mana dirinya bisa menembus angka 30 caps sepanjang musim.
Posisi Ashley Young belakangan mulai tergeser oleh Luke Shaw di posisi bek kiri. Dan di kanan pun dirinya kalah bersaing dengan pemain baru Wan-Bissaka.
Kenyataan tersebut tentu menjadi alasan yang tepat untuk Ashley Young segera menerima pinangan Inter Milan, yang kini memang membutuhkan jasannya sebagai wing back di sektor kiri.
Usia dan Gaya Permainan
Dengan usia yang sudah tak muda lagi, kekuatan dan kecepatan Ashley Young sebagai pemain tentu sudah jauh menurun. Hal itu membuatnya kerap kalah bersaing menghadapi pemain-pemain lawan di Liga Inggris, yang memang gemar bermain cepat.
Sementara jika hijrah ke Liga Italia, kemampuan Ashley Young rasannya akan lebih berguna. Di mana kecepatan dan power tak banyak menjadi andalan utama dalam permainan di lapangan.
Sudah banyak contoh sosok bek sayap tua, yang tadinya mulai tak terpakai di Liga Inggris, kemudian justru sukses di Liga Italia. Seperti di antaranya Maicon dan Kolarov.
Catatan Bagus Eks Manchester United
Alasan selanjutnya buat Ashley Young segera menerima tawaran Inter Milan jika nantinya tiba adalah catatan bagus eks Manchester United di Liga Italia musim ini.
Mereka adalah Chris Smalling dan Romelu Lukaku, pemain yang musim lalu kerap dicemooh di Manchester United karena dianggap tampil buruk.
Musim ini, Smalling misalnya, justru menjadi andalan lini pertahanan AS Roma. Di mana dirinya sudah tampil dalam 13 pertandingan. Dengan torehan dua gol dan satu assist.
Lebih hebat lagi apa yang dicatatkan Lukaku. Tampil buruk di Manchester United, di Inter Milan pemain 26 tahun itu justru menggila. Gelontoran 14 gol bisa dikemasnya, hanya dalam 18 pertandingan. Dan tentu juga catatan sukses Lukaku bisa membawa Inter Milan ke puncak klasemen.
Berkaca pada alasan di atas, maka pantas rasanya buat Ashley Young, segera meninggalkan Manchester United untuk menerima pinangan Inter Milan jika nanti akhirnya benar tiba.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom