INDOSPORT.COM - Eks kepala pelatih Borneo FC Fabio Lopez secara resmi ditunjuk untuk tangani klub Asia Tenggara yang pernah dibungkam Bali United, yakni Thanh Hoa FC (Vietnam) untuk musim 2020.
Kepastian penunjukan tersebut disampaikan langsung oleh pihak klub lewat akun media sosial Facebook resmi mereka, Jumat (22/11/19) silam.
Usai dipercaya menjadi juru taktik baru, Fabio Lopez menjelaskan kalau sangat senang dengan pekerjaan barunya dalam melatih Thanh Hoa FC.
"Saya yakin bahwa saya bisa melakukan pekerjaan yang hebat di sini (Vietnam) juga," ujar Fabio seperti dinukil laman Sportal.it.
-Tampaknya Fabio Lopez memiliki pekerjaan yang sangat berat. Karena pada musim 2019, Thanh Hoa FC tampil kurang memuaskan di Liga 1 Vietnam usai finis di urutan ke-13 dengan 26 angka.
Lantaran Thanh Hoa FC baru saja lolos dari degradasi karena sukses menang tipis 1-0 dari Pho Hien dalam ajang play-off, Selasa (29/10/19) silam.
-Padahal di musim 2017, Thanh Hoa FC sukses finis di urutan kedua dengan mengumpulkan 48 poin. Bahkan mereka sempat tampil di Piala AFC 2018.
Pada ajang Piala AFC 2018 lalu, Thanh Hoa FC sempat bersua Bali United di fase grup. Dalam dua kali pertemuan Bali United sukses menang 3-1 dan seri 0-0.
Selain itu, Fabio Lopez sendiri pernah menjalani musim yang kurang mengenakan bersama Borneo FC di ajang Piala Presiden 2019 silam.
Pasalnya Borneo FC gagal meraup satu poin pun di pentas tersebut. Bahkan performa Pesut Etam belum kunjung membaik kala bermain di Piala Indonesia 2018-19.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom