Liga Indonesia

Pemain Asing PSIS ‘Menghilang’ Jelang Laga Lawan Bali United

Selasa, 12 November 2019 09:26 WIB
Penulis: Alvin Syaptia Pratama | Editor: Yohanes Ishak
© Alvin Syaptia Pratama/INDOSPORT
Selebrasi pemain asing PSIS Semarang, Claudir Marini Jr usai Bobol Gawang PSS Sleman beberapa pekan lalu. Copyright: © Alvin Syaptia Pratama/INDOSPORT
Selebrasi pemain asing PSIS Semarang, Claudir Marini Jr usai Bobol Gawang PSS Sleman beberapa pekan lalu.

INDOSPORT.COM – Pemain asing klub Shopee Liga 1 2019, PSIS Semarang, Claudir Marini Jr tidak tampak batang hidungnya saat timnya melakukan latihan rutin di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Senin (11/11/2019) sore kemarin.

Padahal pemain lainnya nampak mengikuti latihan rutin yang dipimpin langsung oleh pelatih kepala, Bambang Nurdiansyah beserta dua asisten pelatih yakni Widyantoro dan Dwi Setiawan.

Setelah ditanyakan ke Bambang Nurdiansyah, ternyata Claudir Marini Jr dan istrinya tengah mengurus visa ke Malaysia sebagai salah satu persyaratan izin tinggalnya di Indonesia.

“Marini izin dua hari, hari ini (red-Senin) dan Selasa untuk meninggalkan latihan karena mengurus visa bersama istrinya, ini sebenarnya menganggu tim karena kami butuh simulasi juga sebelum melawan Bali United,” ujar pria yang akrab disapa Banur tersebut.

Marini Jr sendiri saat dihubungi oleh redaksi berita olahraga INDOSPORT membenarkan bahwa sedang mengurus visa bersama selama dua hari dan harus meninggalkan Magelang sejenak.

© Aldi Aulia Anwar/INDOSPORT
Pelatih Cilegon United, Bambang Nurdiansyah. Foto: Aldi Aulia Anwar/INDOSPORT Copyright: Aldi Aulia Anwar/INDOSPORTPelatih PSIS Semarang, Bambang Nurdiansyah

“Saya di Malaysia untuk mengurus Visa bersama istri saya, saya izin dua hari untuk urusan ini,” tutur pemain berkepala plontos tersebut.

Marini sendiri merupakan salah satu pemain yang kerap diandalkan oleh Bambang Nurdiansyah di lini depan PSIS Semarang bersama striker asing asal Brasil lainnya yakni Bruno Silva.

Dalam partai terdekat melawan Bali United pada Jumat (15/11/2019) di Stadion Moch Soebroto, tenaga pemain yang sempat memperkuat Corinthians ini nampaknya kembali akan dibutuhkan oleh Bambang Nurdiansyah dalam membobol gawang tim berjuluk Serdadu Tridatu.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Apalagi Bali United juga memiliki pemain belakang yang cukup berkualitas seperti William Pacheco, Leonard Tupamahu, Haudi Abdillah, dan Gunawan Dwi Cahyo.

Sekedar informasi, saat ini PSIS Semarang berada di posisi ke-14 dengan meraih 28 poin dari 26 pertandingan.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom