INDOSPORT.COM – Pergelaran final Liga Champions untuk pertama kalinya akan digelar di New York, Amerika Serikat. Rencana ini sendiri masih dalam tahap pengkajian oleh badan sepak bola Eropa (UEFA).
Dilansir dari Daily Mail, UEFA tengah mengkaji rencana digelarnya final Liga Champions ediri 2024 mendatang di Stadion MetLife, New Jersey.
Pengkajian ini berawal dari pembicaraan serius antara UEFA dan mitra komersial untuk bisa memperluas jangkauan penonton turnamen Eropa di benua Amerika.
Rencana ini menjadikan New York sebagai kota non-Eropa pertama yang mendapatkan kesempatan menggelar acara puncak kompetisi sepakbola bergengsi antarklub se-Eropa tersebut.
-Lebih dari itu, apabila UEFA berhasil mewujudkan hal itu, maka ini akan jadi sejarah baru bahwa Liga Champions dimainkan di luar Benua Eropa.
-Rencana final Liga Champions digelar di Amerika sendiri berawal dari beralihnya hak siar turnamen di Amerika dari Turner ke CBS selama musim 2020-2022 hingga 2023-2024 mendatang.
Kontrak antara UEFA dengan CBS sendiri akan berlaku selama tiga tahun dan mulai berlaku pada Agustus 2021 mendatang.
Dalam sejarah sepak bola di televisi AS, CBS merupakan penyedia siaran yang cukup terkenal. Selama 1967 hingga 1976, CBS menjadi pemegang hak siar North American Soccer League (NASL).
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom