INDOSPORT.COM - Eks pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso, menjadi kandidat kuat sebagai juru taktik Torino menggantikan Walter Mazzarri yang dinilai mulai melempem di Serie A Italia 2019-2020.
Kabar ini sempat berembus usai Torino mengalami kekalahan tipis 0-1 dari Udinese pada laga pekan 8 Serie A Italia, Minggu (20/10/19) lalu. Dilansir laman berita Calciomercato, Granata selaku manajemen Torino merasa ragu akan kepemimpinan Mazzarri.
Apalagi saat ini Il Toro cukup terdesak dengan awal penampilan yang buruk usai menempati posisi 10 klasemen sementara. Dalam delapan laga terakhir Torino hanya mampu tiga kali menang, sekali seri, dan empat kali kalah.
Tak ayal mereka pun cukup yakin Gattusso bisa menjadi sosok penyelamat klub yang bermarkas di Olimpico Grande Torino itu. Hal ini sendiri tidak lepas dari kualitas sang mantan pelatih Rossoneri.
-Selama masih menjabat sebagai pelatih AC Milan, Gattuso mampu membuat timnya menang 40 kali, seri 22 kali, dan kalah 20 kali dalam 82 pertandingan. Sepanjang musim lalu dirinya pun tercatat mampu mengantarkan tim lolos kualifikasi Liga Europa usai mengakhiri musim lalu di peringkat lima.
Sayang dirinya malah harus mundur dari jabatan karena gagal mewujudkan taget AC Milan untuk bermain di Liga Champions. Posisinya pun digantikan oleh Marco Giampaolo yang hanya mampu melatih Rossoneri seumur jagung. Pasalnya Giampaolo dianggap gagal membimbing tim diawal musim.
-Torino pun mendapat kesempatan untuk merekrut Gennaro Gattusso yang kabarnya sedang memilah klub mana yang bakal dilatinhnya. Meski demikian, Il Toro nampaknya bakal mendapat saingan terutama dari Sampdoria dan Genoa yang juga sama-sama berminat untuk merekrut mantan juru taktik AC Milan itu.