In-depth

Hati-hati Timnas U-16! Pelatih China Pernah Bantai Juara Liga Indonesia

Minggu, 22 September 2019 14:31 WIB
Editor: Coro Mountana
© afc
Pelatih China Antonio Puche Vicente bawa Al-Qadsia juara piala afc 2014 usai bantai Persipura. Copyright: © afc
Pelatih China Antonio Puche Vicente bawa Al-Qadsia juara piala afc 2014 usai bantai Persipura.

INDOSPORT.COM – Timnas Indonesia U-16 perlu berhati-hati dalam laga penentuan kualifikasi Piala Asia U-16 2020 karena pelatih China ternyata pernah membantai juara Liga Indonesia.

Timnas Indonesia U-16 malam nanti akan bentrok dengan China di Stadion Gelora Bung Karno guna memperebutkan status juara grup G dan lolos langsung ke Piala Asia 2020. Sejauh ini Timnas Indonesia U-16 telah tampil dengan sangat sempurna.

Marselino Ferdinan dan kawan-kawan berhasil membantai Filipina (4-0), Kepulauan Mariana Utara (15-1), dan Brunei Darussalam (8-0). Dan China akan menjadi ujian terakhir bagi skuat asuhan Bima Sakti untuk lolos ke Piala Asia U-16.

Untuk lolos, Timnas Indonesia U-16 wajib mengalahkan China atau setidaknya imbang agar bisa menjadi juara grup. Andai kalah sekalipun, Timnas Indonesia U-16 tidak boleh kalah telak guna menjaga peluang menjadi runner up terbaik dan lolos ke Piala Asia.

Namun China bukanlah lawan yang mudah, apalagi juara dua kali Piala Asia U-16 itu ditangani Antonio Puche Vicente. Siapa sangka, sosok Antonio Puche Vicente ternyata pernah menyakiti juara Liga Indonesia, bagaimana kisahnya?

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom