Bola Internasional

Timnas Malaysia Dapat 'Keuntungan' Jelang Hadapi Vietnam

Minggu, 15 September 2019 16:42 WIB
Penulis: Rialdi | Editor: Ivan Reinhard Manurung
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Para pemain Timnas Malaysia bakal punya keuntungan saat tandang menghadapi Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Para pemain Timnas Malaysia bakal punya keuntungan saat tandang menghadapi Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

INDOSPORT.COM - Timnas Malaysia mendapat keuntungan menjelang menghadapi Timnas Vietnam dalam lanjutan Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 di My Dinh National Stadium, Hanoi, pada 10 Oktober 2019. Tim tuan rumah minim persiapan.

Menurut laporan media Vietnam, Bongda.vn, Nguyen Quang Hai dan kolega hanya memiliki waktu tiga hari untuk mempersiapkan pertandingan melawan Malaysia. 

Sebab, pekan ke-25 Liga Vietnam 2019 baru akan berakhir pada 6 Oktober 2019. Sehingga, para pemain Timnas Vietnam baru bisa berkumpul sehari berselang untuk berlatih.

Kondisi itu tentu kurang menguntungkan bagi Timnas Vietnam. Namun, Park Hang-seo selaku nakhoda The Golden Stars telah memikirkan alternatif lain untuk menyiapkan tim.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Ia akan menggelar pemusatan latihan Timnas Vietnam selama seminggu pada 23-30 September 2019. Sebab, dalam rentang waktu itu, Liga Vietnam sedang diistirahatkan agar Hanoi FC fokus menghadapi 25 April (Korea Utara) di AFC Cup 2019.

Namun, pada pemusatan latihan Timnas Vietnam itu, para pemain dari Hanoi FC seperti Quang Hai, Hung Dung, dan Duc Huy tidak bisa bergabung karena bermain di AFC Cup. Begitu juga dengan Nguyen Cong Phuong, Dang Van Lam , Doan Van Hau, yang berkarier di luar Vietnam.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Timnas Vietnam saat ini berada di posisi keempat klasemen sementara dengan koleksi satu poin dari satu laga. Sementara Malaysia, mereka duduk di posisi ketiga berkat raihan tiga poin dari dua laga.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom