Liga Inggris

Mainkan Wonderkid-nya, Lampard Akui Skuat Chelsea Kini Terbatas

Senin, 2 September 2019 18:42 WIB
Penulis: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya | Editor: Nugrahenny Putri Untari
© squawka
Frank Lampard buka suara soal keputusannya memasukkan Billy Gilmour saat Chelsea menghadapi Sheffield United. Copyright: © squawka
Frank Lampard buka suara soal keputusannya memasukkan Billy Gilmour saat Chelsea menghadapi Sheffield United.

INDOSPORT.COM - Pelatih Chelsea, Frank Lampard, mengungkapkan alasannya memasukkan salah satu wonderkid-nya, Billy Gilmour, saat The Blues ditahan imbang Sheffield United 2-2 pada Sabtu (31/08/19) malam.

Mantan pelatih Derby County ini mengaku tidak memiliki gelandang lain dalam skuatnya untuk dimasukkan menggantikan Mateo Kovacic yang kelelahan. Alasan itulah yang membuatnya memberi debut pada Billy Gilmour.

"(Mateo) Kovacic kesakitan memegang pahanya dan nampak kelelahan. Dan Billy (Gilmour) adalah pemain tengah kami," ujar Lampard, dikutip dari Sky Sports.

Meski dikritik atas pergantian pemain yang ia lakukan di 10 menit terakhir pertandingan, Frank Lampard mengaku tak menyesal dan tetap mempercayai Billy Gilmour. Baginya, wonderkid asal Skotlandia tersebut memiliki masa depan cerah di Chelsea.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

"Saya mempercayai Billy (Gilmour). Dia akan memiliki masa depan yang cerah disini (Chelsea). Kami juga kena larangan (transfer), jadi skuat yang ada ya memang hanya itu," tukas Lampard.

Pada pertandingan melawan Sheffield United di Liga Inggris 2019/20, anak asuh Lampard harus menahan malu setelah ditahan imbang tamunya tersebut. Chelsea harus meratapi hasil sama kuat meski sebelumnya sempat unggul dua gol.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Atas hasil tersebut, Chelsea kini bertengger di peringkat 11 Liga Inggris 2019/20 dengan lima poin. Perjuangan Frank Lampard menaiki tangga klasemen akan berat seiring cedera yang menimpa anak asuhnya jelang jeda sepak bola internasional pekan ini.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom