Liga Spanyol

Jelang Jeda Internasional, Real Madrid Justru Tertimpa Kabar Buruk

Senin, 2 September 2019 19:33 WIB
Penulis: I Made Dwi Kardiasa | Editor: Nugrahenny Putri Untari
 Copyright:

INDOSPORT.COM - Jeda internasional nampaknya membawa kabar buruk bagi Real Madrid. Bagaimana tidak, hal ini justru akan membuat skuat Zinedine Zidane kehilangan beberapa bintangnya.

Dilansir laman berita Marca, Los Blancos dipastikan hanya akan memiliki 12 pemain saja yang dipastikan bisa ikut bertanding melawan Levante di laga lanjutan LaLiga 2019/20.

Sejumlah 12 pemain itu bahkan sudah termasuk lima pemain yang telah dikabarkan mengalami cedera. Alhasil, Los Blancos hanya memiliki tujuh pemain yang dipastikan bisa tampil maksimal.

Ketujuh pemain ini adalah Alvaro Odriozola, Nacho, Ferland Mendy, Marcelo, Mariano, Karim Benzema, dan Lucas Vasquez. Sementara 14 pemain lain seperti Casemiro, Luka Modric, dan Gareth Bale dipastikan akan menunaikan tugas Timnas negara masing-masing.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Kehilangan hampir setengah jumlah skuat utama tentu menjadi masalah besar bagi Zinedine Zidane. Apalagi, pada dua laga terakhir LaLiga 2019/20, mereka tak mampu memetik kemenangan, meskipun masih memiliki skuat yang cukup lengkap.

Pada laga terakhir saja, Los Blancos bisa dibilang tidak berdaya menghadapi Villarreal ketika menjalani laga tandang di El Madrigal. Mereka bahkan nyaris kalah jika saja Gareth Bale tak mampu menyamakan kedudukan.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Los Blancos telah lebih dulu tertinggal lewat gol yang dicetak dua pemain Villarreal, Gerard Moreno (12') dan Moi Gomez (74'). Beruntungnya, Bale berhasil mecetak brace untuk Real Madrid pada menit ke-45+1 dan ke-86 yang membuat skor imbang 2-2.

Hasil seri ini pun membuat Real Madrid menempati posisi lima klasemen sementara LaLiga 2019/20 dengan torehan lima poin saja dari dua kali seri dan satu kali menang.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom