INDOSPORT.COM - Proses renovasi Stadion Manahan Solo yang segera selesai dalam waktu dekat mengundang pujian Presiden Joko Widodo. Bahkan, Jokowi menyebut stadion itu layak menggelar event sepak bola berskala internasional.
Renovasi Stadion Manahan saat ini sudah mendekati 90 persen. Tak hanya megah, stadion yang disebut-sebut sebagai Mini Gelora Bung Karno (GBK) itu juga didukung oleh fasilitas lengkap.
Setelah direnovasi, Stadion Manahan Solo akan mampu menampung 20.000 penonton. Seluruh tribun stadion akan dipasang kursi tunggal dengan motif Batik Kawung yang menandakan budaya Kota Solo.
Ini ikon baru Kota Solo: Stadion Manahan yang megah dan rampung bulan depan. Kapasitasnya 20.000 penonton, lapangannya ditanami rumput Zoysia Japonica, sejenis yang di Stadion GBK. Tribunnya beratap.
— Joko Widodo (@jokowi) August 29, 2019
Stadion Manahan layak menjadi venue event skala nasional dan internasional. pic.twitter.com/KRWIIpdqMt
Selain memuji kemegahan Stadion Manahan, Jokowi juga menyoroti lapangan berstandar internasional. Orang nomor satu di Indonesia itu mengungkapkan bahwa rumput yang digunakan adalah Zoysia Japonica, sejenis dengan rumput Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Renovasi Stadion Manahan dijadwalkan rampung bulan depan. Jokowi menambahkan, dengan segala fasilitas yang ada di dalamnya, stadion tersebut sangat layak untuk menggelar event olahraga berskala nasional dan internasional.
Tak hanya megah, Stadion Manahan Solo dilengkapi dengan fasilitas pendukung kelas satu. Di antaranya adalah lampu FOP (Field of Play) berkekuatan 1.500 luks yang proses instalasinya segera selesai.
Selain itu, fasilitas mewah juga disediakan di ruang ganti pemain. Mulai kamar mandi dengan berstandar internasional hingga kolam jacuzzi untuk proses recovery pemain setelah pertandingan.
Proses renovasi Stadion Manahan Solo sendiri sudah dimulai sejak Agustus 2018. Setelah direnovasi, Stadion Manahan yang ‘baru’ akan menjadi markas klub sepak bola Persis Solo.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom