Liga Indonesia

Imbangi Persebaya, Skuat Madura United Alami Anomali Langka di Liga 1 2019

Minggu, 11 Agustus 2019 13:33 WIB
Penulis: Petrus Tomy Wijanarko | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Fitra Herdian/INDOSPORT
Selebrasi Beto Goncalves setelah berhasil mencetak gol ke gawang Persebaya. Copyright: © Fitra Herdian/INDOSPORT
Selebrasi Beto Goncalves setelah berhasil mencetak gol ke gawang Persebaya.

INDOSPORT. COM - Madura United mengalami sebuah anomali langka di Liga 1 2019 saat imbangi Persebaya Surabaya, Sabtu (10/08/19) kemarin.

Ya, Madura United kemarin baru saja bersua Persebaya Surabaya dalam laga lanjutan Liga 1 2019 pekan ke-13. Bermain di markas lawan, Stadion Gelora Bung Tomo, Madura United berhasil mencuri satu poin, setelah bermain imbang 2-2.

Dua gol Madura United semuanya diborong oleh sang penyerang, Beto Goncalves. Sementara dua gol Persebaya Surabaya dicetak Amido Balde serta Irfan Jaya secara bergantian, masin-masing pada menit ke-42 dan 80'.

Terlepas dari hasil imbang, sebuah anomali langka harus dialami skuat Madura United dalam laga kemarin. Saat jumpa Persebaya Surabaya, pelatih Madura United, Dejan Antonic, sama sekali tak menurunkan pemain asingnya.

Bila tim-tim Liga 1 2019 lainnya banyak yang bertumpu pada produk asing, Madura United kemarin benar-benar tampil dengan seluruh pemain lokalnya. Paling hanya sang pemain naturalisasi, Beto Goncalves yang memiliki unsur asing.

Daftar pemain di bangku cadangan pun kondisinya serupa, tak tertera satupun nama legiun asing. Beruntungnya, anomali langka itu tak sampai membuat Madura United bertekuk lutut dari Persebaya Surabaya.

Kondisi yang dialami Madura United ini sebenarnya tak lepas dari badai cedera yang sedang menerpa. Setidaknya ada tujuh nama yang harus menepi, yakni Fandry Imbiri, Alfath Faathier, Asep Berlian, Greg Nwokolo, Andik Vermansah, serta dua pemain asing, Zah Rahan dan Aleksandar Rakic.

Sementara itu, bek asing Madura United, Jaimerson, harus absen akibat terkena akumulasi kartu. Madura United sendiri di Liga 1 2019 hanya punya tiga dari kuota empat pemain asing yang berhak dipakai.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Begitulah kisah anomali langka yang mendera Madura United di laga Liga 1 2019 pekan ke-13. Skuat bertabur bintang itu kini sedang timpang akibat kehilangan para pemain asingnya.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom