Liga Inggris

Profil Klub Liga Primer Inggris 2019/20: Aston Villa, Tim Promosi yang Hamburkan Rp2 Triliun

Rabu, 7 Agustus 2019 16:29 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© twitter.com/AVFCOfficial
Selebrasi pemain Aston Villa usai cetak gol ke gawang Derby Coutry di final playoff Divisi Championship, Senin (27/05/19). Copyright: © twitter.com/AVFCOfficial
Selebrasi pemain Aston Villa usai cetak gol ke gawang Derby Coutry di final playoff Divisi Championship, Senin (27/05/19).
Bedah Taktik dan Formasi

Formasi: 4-3-3/4-1-4-1

Kehadiran 11 pemain baru siap menghidupkan skuat Aston Villa di Liga Primer Inggris 2019/20. Dean Smith siap mengombinasikan pemain anyar dan penggawa lawas yang berkontribusi mengangkat tim dari Divisi Championship 2018/19.

Kepergian Glenn Whelan dan Mile Jedinak tidak disesali Dean Smith sebab 11 pemain baru akan menambah kedalaman skuat Aston Villa.

Dean Smith punya dua formasi yang mungkin dipakai di Premier League musim 2019 ini. Ia bisa bermain menyerang dengan formasi 4-3-3 atau tetap mempertahankan pakem 4-1-4-1 seperti saat di Divisi Championship.

© Nico Vereecken / Photonews via Getty Images
Wesley Moraes Ferreira Da Silva saat masih memperkuat Club Brugge, ditenangkan oleh pelatih Ivan Leko. Copyright: Nico Vereecken / Photonews via Getty ImagesWesley Moraes Ferreira Da Silva saat masih memperkuat Club Brugge, ditenangkan oleh pelatih Ivan Leko.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Aston Villa berhasil menikung Liverpool untuk mendapatkan kiper Tom Heaton dari Burnley. Pemain yang telah membukukan 200 laga bersama Burnley itu akan memberi rasa nyaman di barisan pertahanan tim.

Posisi fullback kiri Aston Villa akan sangat bertenaga dengan kehadiran Matt Targett dari Southampton. Ia akan didampingi Ahmed Elmohamady yang bersinar di Piala Afrika 2019 bersama Mesir.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Tyrone Mings yang dipermanenkan dari Bournemouth siap diduetkan dengan bek Timnas Inggris U-21, Ezri Konsa, yang baru saja direkrut dari Brentford.

Di lini tengah, Aston Villa bisa menempatkan John McGinn dan Conor Hourihane untuk menjalankan tugas ‘kotor’ dan penyeimbang di lapangan tengah.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Sementara itu, Jack Grealish akan menjadi jenderal di lapangan tengah, baik sebagai pencipta peluang, pembagi bola, atau bahkan pencipta gol. Grealish dan sepatu bututnya musim 2018/19 lalu sukses mengemas 6 gol dan 7 assists.

Pembelian termahal Aston Villa, Wesley Moraes, akan memimpin lini depan The Villans yang bertenaga bersama Trezeguet dan Anwar El Ghazi.

Skuat Aston Villa di Liga Primer Inggris 2019/20 (per 7 Agustus 2019)

Kiper: Tom Heaton, Lovre Kalinic, Jed Steer, Orjan Nyland

Pemain Belakang: Matt Targett, Tyrone Mings, Ezri Konsa, Bjorn Engels, Ahmed Elmohamady, Neil Taylor, Kortney Hause, Frederic Guilbert, James Chester, James Bree

Pemain Tengah: Jack Grealish, Birkir Bjarnason, Anwar El Ghazi, Conor Hourihane, Jota, Henri Lansbury, Douglas Luiz, John McGinn, Marvelous Nakamba, Trezeguet, Aaron Tshibola

Pemain Depan: Keinan Davis, Jonathan Kodjia, Scott Hogan, Callum O’Hare, Wesley Moraes

© Grafis: Yanto/Soicaumienbac.cc
Starting Terbaik Aston Villa Liga Primer Inggris 2019-20. Copyright: Grafis: Yanto/Soicaumienbac.ccStarting Terbaik Aston Villa Liga Primer Inggris 2019-20.

Starting XI: Tom Heaton; Ahmed Elmohamady, Tyrone Mings, Ezri Konsa, Matt Targett; Conor Hourihane, Jack Grealish, John McGinn; Anwar El Ghazi, Wesley Moraes, Anwar El Ghazi

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom