Bola Internasional

Dugaan Curi Umur, 'Pemain 22 Tahun' Timor Leste Dihujat Netizen Indonesia

Kamis, 1 Agustus 2019 08:15 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Indra Citra Sena
© MOHD RASFAN/AFP/Getty Images
Paulo Domingos Gali Da Costa Freitas (tengah) mengundang ketidakpuasan warganet Indonesia. Copyright: © MOHD RASFAN/AFP/Getty Images
Paulo Domingos Gali Da Costa Freitas (tengah) mengundang ketidakpuasan warganet Indonesia.

INDOSPORT.COM - Paulo Domingos Gali da Costa Freitas disinyalir terlibat pencurian umur di ajang Piala AFF U-15 2019. Dengan ‘mengurangi’ umurnya sebanyak delapan tahun, striker Timor Leste U-15 itu mengundang ketidakpuasan para warganet asal Indonesia.

Dalam kolom komentar unggahan Instagramnya pada 18 Maret 2019, banyak warganet yang bertanya-tanya mengenai keabsahannya di ajang U-15. Pasalnya, ia mengunggah momennya ketika memperkuat Timor Leste di Piala AFF 2018.

Akun bernama @noerfajar94 merasa heran mengenai keberadaan Paulo sebagai pemain Piala AFF U-15 2019. Ia merasa bahwa sang pemain seharusnya belum diperbolehkan tampil di Piala AFF 2018 lalu jika usianya masih di bawah 15 tahun.

Selain itu, akun @muhammad_ichsean02 dan @m.rzkb menyatakan bahwa papan iklan di pinggir lapangan menunjukkan logo Piala AFF 2018. Logo pada tahun kemarin sendiri bercorak diamond dan dihiasi warna merah serta biru muda.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

A post shared by Gally freitas..Z'18🐜🇹🇱 (@gallyfreitas018) on

Dalam rilisan pasca-pertandingan Timor Leste di Piala AFF tahun lalu, nama Paulo tercatat lengkap dalam laga melawan Filipina dan Singapura. Para warganet menganggap hal tersebut sebagai indikasi kuat adanya kejanggalan usia.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Paulo Freitas sejauh ini tampil sebagai salah satu pemain terbaik di ajang Piala AFF U-15 2019 berkat raihan lima gol dari tiga laga grup A. Empat gol ia cetak ke gawang Filipina, sedangkan satu lainnya kala bertemu Timnas Indonesia U-15, Rabu (31/7/19), kemarin.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom