Bola Internasional

Generasi Emas Timnas Senegal 2002 dan 2019, Mana yang Lebih Hebat?

Kamis, 18 Juli 2019 16:56 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© Twitter/@CAF_Online
Sadio Mane dan Timnas Senegal bersinar di Piala Afrika 2019. (Foto: Twitter/@CAF_Online) Copyright: © Twitter/@CAF_Online
Sadio Mane dan Timnas Senegal bersinar di Piala Afrika 2019. (Foto: Twitter/@CAF_Online)

INDOSPORT.COM - Sangat menarik untuk membahas generasi emas Timnas Senegal saat ini yang masuk final Piala Afrika 2019 dengan tahun 2002 silam, mana yang lebih baik?

Setelah lama absen menyinari sepak bola Afrika, Timnas Senegal kembali bangkit dan kini mereka akan berlaga di Final Piala Afrika 2019 menghadapi Aljazair, Jumat (19/07/19) besok malam.

Sadio Mane cs memang tidak punya histori seindah negara-negara seperti Kamerun, Mesir, Pantai gading atau Nigeri di sepak bola Afrika. Namun mereka beberapa kali membuat kejutan.

Seperti yang kita lihat pada tahun 2002 silam, Timnas Senegal berhasil membuat beberapa kejutan dengan menembus babak final Piala Afrika, meski akhirnya kalah dari Timnas Kamerun.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Setelah Piala Afrika 2002 tersebut, Senegal juga belum berhenti mengejutkan. Mereka berhasil menjalani debut yang cukup sukses di Piala Dunia 2002 silam.

Ya, pada medio 2002 silam, Timnas Senegal memang bisa disebut memiliki generasi emas sama seperti yang sekarang kita lihat. INDOSPORT pun tertarik untuk membahasnya untuk kalian.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom