INDOSPORT.COM – Pelatih PSIS Semarang mengungkapkan penyebab kekalahan timnya atas Borneo FC pada laga pekan kedelapan Shopee Liga 1 2019 di Stadion Segiri, Kota Samarinda, Rabu (10/07/19) malam.
Laskar Mahesa Jenar harus takluk dua gol tanpa balas dari Pesut Etam lewat gol yang dicetak oleh Ambrizal Umanailo dan Matias Conti melalui titik putih. Menurut Jafri Sastra, ada beberapa penyebab timnya bisa mengalami hasil buruk pada laga tadi malam.
“Kurang konsistennya permainan kami di babak pertama membuat Borneo FC mampu mencuri gol melalui skema bola mati dan tendangan penalti,” ujarnya pada awak media berita sport saat konferensi pers usai pertandingan.
“Tidak stabil permainan di babak pertama memang merupakan suatu resiko besar yang harus dibayar dengan mahal,” imbuhnya.
Selain buruknya permainan di babak pertama, pelatih kepala PSIS tersebut juga mengapresiasi permainan anak asuhnya saat memasuki paruh kedua pertandingan walaupun sampai wasit meniup panjang tanda berakhirnya pertandingan mereka juga belum mampu menceploskan gol.
“Kami mulai membaik di babak kedua dengan beberapa pemain baru yang masuk dari bangku cadangan, namun hasil positif belum bisa menaungi dan kami mengucapkan selamat untuk Borneo FC yang bisa meraih poin pada pertandingan ini,” pungkasnya.
Hasil pada pertandingan tadi malam membuat Septian David Maulana dan kawan kawan belum beranjak dari urutan keenam klasemen sementara Shopee Liga 1 2019. Sementara Borneo FC yang bisa meraih tiga poin mendongkrak posisinya untuk berada satu trip dibawah lawannya semalam.
PSIS Semarang sendiri langsung pulang ke Magelang untuk menyiapkan laga berikutnya. Klub kebanggaan Panser Biru dan Snex ini akan kembali melakoni partai tandang melawan tuan rumah PSS Sleman pada Rabu (17/7/2019) di Stadion Maguwoharjo.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom