INDOSPORT.COM – Antonio Conte dilaporkan merindukan sosok seperti Arturo Vidal yang membantunya merebut tiga gelar Serie A Italia bersama Juventus pada 2011-14. Meski demikian, pelatih Inter Milan itu tidak serta merta akan membawa gelandang Barcelona tersebut datang ke Giuseppe Meazza.
DIlansir dari situs Calciomercato, sosok ‘Vidal’ yang dirindukan Conte adalah gelandang tengah yang memiliki ketangguhan, intensitas permainan tinggi, serta mampu menjaga tempo permainan.
Conte memiliki dua kandidat ‘Vidal’ dalam skuat utamanya musim depan. Pemain pertama adalah Stefano Sensi yang bakal didatangkan dari Sassuolo. Pemain berposisi gelandang bertahan ini masih berusia 23 tahun.
Inter Milan dikabarkan telah menemui kesepakatan dengan peminjaman semusim penuh dan opsi pembelian permanen pada musim berikutnya. Sang pemain sendiri juga telah menyatakan kesiapannya untuk bermain dibawah naungan Conte.
-Nama kedua adalah gelandang Nerazzurri asal Kroasia, Marcelo Brozovic. Eks Lokomotiva Zagreb ini memiliki atribut posisi yang diinginkan oleh Conte. Ia dinilai memiliki atribut bertahan yang prima.
Namun, kedua pemain itu masih harus membuktikan dirinya. Dalam prosesnya merebut tiga titel liga domestik bersama Juventus, sosok Vidal bisa ‘mengantongi’ lawannya ketika dalam situasi bertahan. Pemain asal Chile itu juga bisa menekan perolehan kartu kuningnya.
-Meski kuat dalam bertahan, Vidal memiliki kemampuan mencetak gol yang berbahaya. Hal tersebut membuat Vidal menjadi pemain 'jaminan juara' di setiap klub yang ia bela. Inilah yang masih menjadi keraguan apakah Sensi dan Brozovic memiliki naluri gol.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom