Liga Indonesia

Debut Sukses di Liga 1, Rene Mihelic Ancam Karier Kim Kurniawan di Persib Bandung

Minggu, 19 Mei 2019 11:25 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
 Copyright:
Rene Mihelic Ancaman Nyata untuk Kim Kurniawan

Rene Mihelic bermain dengan sangat baik dalam pertandingan Persib Bandung vs Persipura Jayapura kemarin malam. Bergerak dinamis menunjukkan bahwa dirinya pemain yang punya pengalaman main di Eropa.

Bahkan peluang pertamanya di pertandingan kemarin, tercipta saat dia meliuk-liuk di depan kotak penalti Persipura Jayapura menit ke-19. Sebelum dia melepaskan sepakan rendah, yang tak bisa ditangkap oleh Dede Sulaiman.

Tidak hanya merepotkan lini pertahanan Persipura, Rene Mihelic juga semakin membuat Robert Rene Alberts jatuh cinta dengan keahliannya mengeksekusi tendangan bebas, entah di mana posisinya.

Sepenglihatan INDOSPORT dari tayangan ulang Persib Bandung vs Persipura, Mihelic berhasil menciptakan tiga sampai empat peluang yang berawal dari tendangan bebas. Bahkan salah satunya menjadi gol pertama yang dicetak oleh Artur.

Ya, gol pertama Artur memang berasal dari umpan sundulan Bojan Malisic di mulut gawang Persipura. Namun, peluang tersebut diawali oleh tendangan bebas yang berhasil menemui kepala Bojan Malisic di depan gawang.

Selain tendangan bebas, Mihelic juga dipercaya untuk menendang tendangan sudut untuk Persib di laga kemarin. Ini makin memperlihatkan kepercayaan Robert Rene Alberts kepada Mihelic.

Apa yang dapat dilihat dari penampilan Mihelic saat Persib menang atas Persipura kemarin, tentu menjadi ancaman nyata untuk Kim Kurniawan. Kenapa begitu?

Bukan Hanya Penampilan Rene Mihelic, Tapi juga Posisinya

© Arif Rahman/INDOSPORT
Pemain anyar Persib Bandung, Rene Mihelic tampak serius saat sedang latihan. Copyright: Arif Rahman/INDOSPORTPemain anyar Persib Bandung, Rene Mihelic tampak serius saat sedang latihan.
- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Jika melihat lini serang yang diturunkan Robert Alberts dalam laga kemarin, tentu saja langsung bisa ditebak Artur Gevorkyan dan Ezechiel N'Douassel diduetkan untuk menggempur pertahanan Persipura.

Yang artinya lagi, Rene Mihelic memainkan pertandingan kemarin dengan formasi 4-4-2. Dengan gelandang sayap kiri-kanan masing-masing diisi oleh Febri Hariyadi dan Ghozali Siregar.

Lalu di mana posisi Rene Mihelic sejak menit pertama? Dia berdiri di samping Hariono, gelandang tipikal holding midfielder yang belum tergantikan di Persib Bandung hingga saat ini.

Dengan Mihelic, yang posisi aslinya merupakan gelandang serang tapi kenyataan dimainkan di sebelah Hariono sebagai gelandang tengah, tentu ini sebuah pertanda. Apalagi formasi ini menghasilkan kemenangan tanpa kebobolan alias clean sheet.

Besar kemungkinan dalam beberapa laga ke depan, Robert Alberts yang sudah kesengsem dengan penampilan Mihelic akan kembali menurunkan komposisi skuat yang sama. Lantas, jika seperti itu yang terjadi, seperti apa nasib Kim Kurniawan?

Mungkin Kim Kurniawan akan sering mengalami kejadian seperti di laga kemarin. Dia baru dimasukkan pada menit ke-88, itu pun menggantikan Artur Gevorkyan bukan Rene Mihelic.

Tanda-tanda Kim Kurniawan akan segera tergeser karena kehadiran Rene Mihelic sudah seperti wangi parfum yang semerbak. Bobotoh harus bersiap untuk melihat pemain kesayangannya itu lebih sering dibangkucadangkan, demi target Persib Bandung di Liga 1 2019.

Progres Pembangunan Stadion BMW 3 Bulan Setelah Peletakan Batu Pertama

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga 1 Lainnya Hanya di INDOSPORT

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom