Bola Internasional

3 Fakta Mencengangkan di Balik Laga Persija vs Ceres-Negros

Selasa, 23 April 2019 19:19 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Bruno Oliveira de Matos tengah mengeksekusi bola dari kotak putih penati penalti ke gawang Ceres Negros. Herry Ibrahim/INDOSPORT Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Bruno Oliveira de Matos tengah mengeksekusi bola dari kotak putih penati penalti ke gawang Ceres Negros. Herry Ibrahim/INDOSPORT

INDOSPORT.COM - Persija Jakarta kalah dramatis dari Ceres-Negros FC dengan skor 2-3 pada laga lanjutan kompetisi sepak bola Piala AFC 2019, Selasa (23/04/19), di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta.

Persija Jakarta sebenarnya berkesempatan mencetak gol pada menit ke-19 melalui titik penalti. Sayangnya, Bruno Matos gagal mengeksekusi bola dengan sempurna.

Tim sepak bola berjuluk Macan Kemayoran itu baru memecah kebuntuan pada menit ke-49. Sandi Darma Sute berhasil menanduk umpan bola mati Ismed Sofyan dan mengubah skor menjadi 1-0.

Bruno Matos membayar kegagalannya di babak pertama. Golnya pada menit ke-57 ke gawang Ceres yang dijaga Roland Muller menggandakan keunggulan Persija Jakarta.

Akan tetapi, Ceres berhasil menyusul ketertinggalan 2 gol dari Persija Jakarta. Miguel Tanton mengawali comeback Ceres pada menit ke-69 lewat sepakan bola mati.

Andritany Ardhiyasa kembali memungut bola dari gawangnya setelah Bienvenido Maranon menyamakan kedudukan menjadi 2-2 lewat sundulan kepala.

Mike Ott akhirnya memastikan kemenangan Ceres pada menit ke-93 lewat sontekan memanfaatkan umpan Stephan Schrock.

Kekalahan ini membuat Persija Jakarta kian sulit lolos ke babak berikutnya, sedangkan Ceres selangkah lagi memastikan lolos ke semifinal zona ASEAN.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Di balik kekalahan Persija Jakarta di GBK, tersimpan 3 fakta menarik. Berikut portal berita olahraga INDOSPORT merangkumnya untuk Anda.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom