Liga Indonesia

Musim Kedua di Persis Solo, Ini Target Eks Bek Timnas Indonesia U-19

Jumat, 19 April 2019 15:41 WIB
Penulis: Prabowo | Editor: Lanjar Wiratri
© Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Bek Persis Solo, Dedi Tri Maulana (kanan) berduel dengan pemain PS UNS dalam uji coba di Lapangan AURI Lanud Adi Soemarno, pekan lalu. Indosport/Ronald Seger Prabowo Copyright: © Ronald Seger Prabowo/INDOSPORT
Bek Persis Solo, Dedi Tri Maulana (kanan) berduel dengan pemain PS UNS dalam uji coba di Lapangan AURI Lanud Adi Soemarno, pekan lalu. Indosport/Ronald Seger Prabowo

INDOSPORT.COM - Persis Solo terus bersiap diri menghadapi kompetisi Liga 2 2019. Selain mematangkan performa, manajemen juga terus memburu pemain untuk melengkapi skuat dan tak lupa mempertahankan pemain pilar mereka, termasuk salah satunya eks pemain Timnas Indonesia U-19.

Selain mendatangkan pemain baru, pelatih kepala Agus Yuwono juga mempertahankan sejumlah pilar musim lalu. Salah satunya mantan bek Timnas Indonesia U-19, Dedi Tri Maulana, yang sepakat kembali berseragam tim Laskar Sambernyawa.

Pemain asal Palu tersebut antusias menjalani musim kedua bersama tim kebanggaan masyarakat Kota Bengawan. Apalagi target Persis di musim ini masih sama, yakni bisa promosi ke Liga 1 2020.

"Kalau harapan dan targetnya Insya Allah harus bisa lebih baik di banding musim lalu. Pastinya juga harus promosi ke kasta tertinggi," ungkap Dedi kepada INDOSPORT, Jumat (19/04/19).

Meski banyak pemain baru yang didatangkan, jebolan SKO Ragunan itu mengaku tak ada masalah dengan adaptasi. Para penggawa anyar juga dinilainya cepat menyatu dengan pemain lain.

"Sejauh ini pemain-pemain senior juga baik, banyak memberi masukkan kepada yang muda. Mudah-mdahan chmistry antarpemain terus terjalin," tambahnya.

Menghadapi musim baru, Dedi Tri juga berharap dukungan penuh dari suporter Pasoepati dan Surakartans. Apalagi musim ini Persis kembali harus bermarkas di Stadion Wilis, Kota Madiun.

"Mudah-mudahan suporter bisa lebih banyak dan antusias lagi," tutupnya.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT 
 

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom