Liga Champions

Manchester United vs Barcelona: Mimpi Buruk Old Trafford di 5 Laga Terakhir

Rabu, 10 April 2019 15:33 WIB
Penulis: Fuad Noor Rahardyan | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Robbie Jay Barratt - AMA/Getty Images
Bendera Manchester United di Old Trafford Copyright: © Robbie Jay Barratt - AMA/Getty Images
Bendera Manchester United di Old Trafford

INDOSPORT.COM – Klub sepak bola Manchester United harus waspada di laga leg pertama perempatfinal Liga Champions melawan Barcelona pada Kamis (11/04/19) dini hari WIB di Old Trafford.

Pasalnya, dari lima laga kandang terakhir di kompetisi yang sama, Man United hanya mencatatkan satu kali kemenangan.

Dilansir dari situs kanal berita olahraga Soccerway, satu-satunya kemenangan Man United diraih saat melawan klub asal Swiss, BSC Young Boys, dalam pertandingan grup H pada 28 November 2018.

Man United kala itu menang secara kurang meyakinkan dengan skor 1-0, berkat gol Marouane Fellaini di menit ke-91.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Sisanya, Man United bermain imbang satu kali dan tiga kali kalah. Hasil imbang diraih pada laga fase grup kontra Valencia pada 3 Oktober 2018. 

Kedua tim berbagi satu poin setelah sama-sama tidak mampu mencetak gol sampai peluit panjang berbunyi.

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Sementara itu, tiga kekalahan Man United diperoleh dari Sevilla pada laga perdelapanfinal musim 2017/18 lalu, serta Juventus dan Paris Saint-Germain (PSG) pada musim 2018/19 ini.

Penampilan buruk Man United di kandang dimulai ketika takluk melawan Juventus di Liga Champions musim 2018/19. Paulo Dybala mencetak gol semata wayang di pertandingan fase grup tersebut pada menit ke-17. 

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom

Begitu pula saat kalah 0-2 atas PSG di leg pertama babak perdelapanfinal. Kala itu Man United takluk dengan skor 0-2, meskipun mampu melaju ke perempatfinal pasca menang 3-1 di Paris.

Namun, ada secercah harapan bagi The Red Devils untuk dini hari nanti. Pada pertemuan terakhir Man United dan Barcelona di Old Trafford pada 11 tahun silam, Man United mampu memenangkan pertandingan dengan skor 1-0 berkat gol tunggal Paul Scholes.

Ikuti Update Berita Man United dan Sepak Bola Liga Champions Lainnya di INDOSPORT.COM

- xem bóng đá trực tuyến - 90phut - cakhia - mitom